Cuaca panas tak halangi Radwanska melaju ke semifinal

Rabu, 09 Januari 2013 - 12:05 WIB
Cuaca panas tak halangi...
Cuaca panas tak halangi Radwanska melaju ke semifinal
A A A
Sindonews.com - Agnieszka Radwanska menjadi petenis pertama yang mampu melaju ke semifinal Sydney Internasional 2013. Setelah dia berjuang keras menyingkirkan unggulan Italia Roberta Vinci di perempat final.

Seperti dilansir News.com.au, Rabu (9/1/2013), petenis Polandia itu menang dalam dua set langsung 6-4, 7-5. Kesulitannya untuk memenangkan pertandingan bukan hanya perlawanan yang ditampilkan Vinci saja. Bahkan dia harus mengalami cuaca ekstrim (panas) di kota itu yang mencapai 40 derajat celcius.

Meski begitu, Radwanska akhirnya menang dalam waktu 1 jam 34 menit. Berikutnya, unggulan pertama itu akan menghadapi pemenang antara wakil China, Li Na atau Madison Keys.

Sementara di pertandingan lainnya, petenis Slovakia, Dominika Cibulkova berhasil menjungkalkan Sara Errani dengan dua set langsung 6-2, 6-1. Selanjutnya, Cibulkova akan menghadapi pemenang antara Angelique Kerber atau Svetlana Kuznetsova, di semifinal.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6988 seconds (0.1#10.140)