Pengakuan Armstrong di Oprah terpotong

Selasa, 15 Januari 2013 - 15:08 WIB
Pengakuan Armstrong di Oprah terpotong
Pengakuan Armstrong di Oprah terpotong
A A A
Sindonews.com - Spekulasi mengenai keterlibatan Lance Armstrong dalam penggunaan obat terlarang selama memenangkan tujuh gelar Tour de France, akhirnya mendapatkan titik terang. Dari kabar terbaru, pembalap sepeda asal Amerika Serikat ini mengaku bahwa selama menjurai turnamen tersebut dia telah menggunakan doping dalam wawancara yang dilakukan Oprah Winfrey.

Meski telah membeberkan terkait insiden yang menimpa Armstrong, program talk show Oprah Winfrey rencanya akan tetap memotong durasi pengakuan Armstrong terkait kasus dopingnya. "Kami akan memotong tayangan menjadi 90 menit, dari dua jam setengah yang kami lakukan wawancara. Kami juga tidak bisa memberikan rincian secara spesifik mengenai hasil wawancara tersebut," tulis Winfrey dalam akun twitter pribadinya seperti dilansir CNN, Selasa (15/1/2013).

Sebelum wawancara tersebut dimulai, Armstrong menyempatkan diri untuk meminta maaf kepada staf yayasan Kanker Livestrong nya. Bahkan, pembalap berusia 41 tahun itu, dilaporkan hampir menangis saat mengungkapkan kejadian tersebut di depan para staf yayasan tersebut. "Dia telah berbicara secara pribadi dengan para staf yang selama ini telah bekerja bertahun-tahun untuk yayasan ini," juru bicara Yayasan Livestrong, Katherine McLane.

Armstrong mengatakan kepada staf, bahwa dia akan mencoba untuk mengembalikan reputasi Livestrong dan mendorong mereka untuk terus mendukung misi amal untuk membantu pasien kanker, keluarga mereka serta para pengendara sepeda. Yayasan survivor kanker ini sendiri, didirikan pada tahun 1997 dan diberi nama Livestrong.

Armstrong sendiri memilih mengundurkan diri sebagai anggota dewan pada bulan November 2012 lalu, setelah rilis laporan yang membeberkan keterlibatannya dalam penggunaan doping oleh Badan Anti Doping AS (USADA).
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8329 seconds (0.1#10.140)