Suarez target pertama Guardiola

Minggu, 20 Januari 2013 - 11:11 WIB
Suarez target pertama...
Suarez target pertama Guardiola
A A A
Sindonews.com - Pemain berpaspor Uruguay dan bergabung di Liverpool pada Januari 2011, rupanya menjadi bidikan pertama Pep Guardiola semenjak resmi menukangi Bayern Munich pada musim panas mendatang. Meskipun begitu ia diyakini sudah menyusun daftar pemain yang ingin didatangkannya nanti.

Kabar dari Sunday People menyebutkan, Pep akan meminta petinggi Munich untuk menyiapkan dana sekitar 40 juta euro untuk berusaha mendatangkan pemain asal Uruguay tersebut.

Mantan pelatih Barcelona itu memang sudah lama mengagumi permainan Suarez. Ia bahkan punya hubungan yang cukup dekat karena adiknya adalah agen Suarez.

Liverpool sendiri berusaha keras mempertahankan pemain andalannya itu setelah sempat diminati Juventus pada awal musim ini. Suarez memutuskan untuk bertahan dan menandatangani kontrak baru di Anfield.

Datang dengan nilai transfer 22.8 juta euro (sempat menjadi pembelian termahal Liverpool sebelum transfer Andy Carrol sebesar 35 juta euro), Suarez mampu menjadi mesin gol The Reds. Tidak butuh waktu lama bagi El Pistolero untuk beradaptasi dengan kerasnya Premier League.

Selama dua tahun mengenakan kostum Liverpool, Suarez sukses membukukan 40 gol, 21 assist dari 81 pertandingan. Beberapa golnya bahkan dicetak melalui aksi fantastis striker kelas dunia. Salah satunya ketika dia membantu timnya bermain imbang 1-1 dengan Newcastle pada awal November 2012 lalu.

The Reds yang sempat tertinggal di penghujung babak pertama, mampu menyamakan kedudukan di menit 67 lewat gol cantik Suarez yang mampu mengontrol umpan panjang dari rekannya dengan dada. Selanjutnya, dia mengecoh kiper lawan sebelum menyontek bola ke gawang.

“Dia mencetak gol yang sulit dipercaya. Dia bisa mengontrol bola hasil umpan panjang dengan teknik yang dia miliki. Selanjutnya dia membawa bola dengan teknik berkelas untuk diceploskan ke gawang lawan,” puji legenda Liverpool, Charlie Adam.

Namun, bersamaan dengan penampilan apiknya, Suarez juga kerap meramaikan berita di media massa dengan sejumlah aksi kontroversialnya. Sebab, dia kerap melakukan berbagai cara demi meraih keuntungan untuk timnya. Seperti melakukan diving dan mencetak gol dengan sentuhan tangan.
(wbs)
Berita Terkait
Dibantai Gladbach, Bayern...
Dibantai Gladbach, Bayern Munich Tersingkir di Piala DFB-Pokal
Manuel Neuer Diyakini...
Manuel Neuer Diyakini Perpanjang Kontraknya di Bayern
Neuer Lebih Pantas Dapat...
Neuer Lebih Pantas Dapat Ballon d'Or ketimbang Lewandowski? Ini Penilaian Loew
Sane Pakai Nomor Punggung...
Sane Pakai Nomor Punggung 10, Coutinho Terusir di Bayern Munich?
Laga Barcelona Kontra...
Laga Barcelona Kontra Bayern Muenchen Ibarat Final Kepagian
Bayern Munich Resmi...
Bayern Munich Resmi Datangkan Leroy Sane dari Manchester City
Berita Terkini
Hasil Pekan 33 Liga...
Hasil Pekan 33 Liga Inggris: Arsenal Menang, Chelsea Comeback, Manchester United Belum Menang!
1 jam yang lalu
Debut Gemilang di JSSL...
Debut Gemilang di JSSL Singapore 7s: Tim U-14 dan U-12 Raih Runner-up!
2 jam yang lalu
Dalton Smith Perpanjang...
Dalton Smith Perpanjang Rekor Menang 18-0, Calon Penakluk Juara WBC Alberto Puello
3 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Final Piala Asia U-17 2025, Uzbekistan vs Arab Saudi
4 jam yang lalu
Kisah Kotor Kekalahan...
Kisah Kotor Kekalahan Tagir Ulanbekov: Sarung Tangan Dicengkeram, Mata Ditusuk, dan Teriak Khabib Nurmagomedov!
5 jam yang lalu
Perbandingan Prestasi...
Perbandingan Prestasi Timnas Indonesia vs Thailand vs Vietnam di Piala Asia Semua Level Umur
5 jam yang lalu
Infografis
Jadi Target Rudal Houthi,...
Jadi Target Rudal Houthi, Kapal Induk AS Terpaksa Melarikan Diri
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved