Tim Samba panggil Ronadilnho, cuekin Kaka
A
A
A
Sindonews,com – Gelandang veteran Ronaldinho dan kiper Julio Cesar masuk dalam daftar skuad tim nasional Brasil menghadapi Inggris dalam laga persahabatan di Stadion Wembley, 6 Februari mendatang.Yang mengejutkan adalah tidak dipanggilnya nama gelandang Real Madrid Ricardo Kaka oleh pelatih Luiz Felipe Scolari.
Laga melawan Inggris akan menjadi berkesan bagi Ronaldinho yang kini bermain untuk klub Atletico Miniero. Fans Inggris tentunya masih ingat dengan tendangan bebas jarak jauhnya yang mampu menaklukkan kiper David Seaman. Gol indah tersebut membuat Inggris tersingkir di perempat final Piala Dunia 2002.
Sedangkan nama kiper Julio Cesar dipilih lantaran dirinya masih reguler bermain di bawah mistar gawang bersma klubnya Queens Park Rangers di Liga Premier Inggris. Tidak masuknya nama Kaka memang cukup beralasan karena dia jarang bermain di Madrid.
Pengumuman skuad Brasil diumumkan Scolari pada hari Selasa (22/1/2013) dan menjadi yang pertama setelah dia kembali menangani tim Samba. Sebelumnya Scolari sukses membawa Brasil meraih trofi Piala Dunia yang kelima kalinya di Piala Dunia 2002 di Korea Selatan dan Jepang.
Dalam skuad itu, Scolari juga memanggil muka-muka baru yakni bek Bayern Muenchen Dante, Miranda (Atletico Madrid) dan gelandang Hernanes (Lazio).
Kiper
Julio Cesar - QPR
Diego Alves - Valencia
Belakang
Dante - Bayern
David Luiz - Chelsea
Miranda - Atletico Madrid
Leandro Castan - Roma
Adriano - Barcelona
Daniel Alves - Barcelona
Felipe Luís - Atletico de Madrid
Tengah
Arouca - Santos
Hernanes - Lazio
Ramires - Chelsea
Oscar - Chelsea
Lucas - PSG
Paulinho - Corinthians
Depan
Fred - Fluminense
Hulk - Zenit
Neymar - Santos
Ronaldinho Gaucho - Atletico-MG
Luis Fabiano - Sao Paulo
Laga melawan Inggris akan menjadi berkesan bagi Ronaldinho yang kini bermain untuk klub Atletico Miniero. Fans Inggris tentunya masih ingat dengan tendangan bebas jarak jauhnya yang mampu menaklukkan kiper David Seaman. Gol indah tersebut membuat Inggris tersingkir di perempat final Piala Dunia 2002.
Sedangkan nama kiper Julio Cesar dipilih lantaran dirinya masih reguler bermain di bawah mistar gawang bersma klubnya Queens Park Rangers di Liga Premier Inggris. Tidak masuknya nama Kaka memang cukup beralasan karena dia jarang bermain di Madrid.
Pengumuman skuad Brasil diumumkan Scolari pada hari Selasa (22/1/2013) dan menjadi yang pertama setelah dia kembali menangani tim Samba. Sebelumnya Scolari sukses membawa Brasil meraih trofi Piala Dunia yang kelima kalinya di Piala Dunia 2002 di Korea Selatan dan Jepang.
Dalam skuad itu, Scolari juga memanggil muka-muka baru yakni bek Bayern Muenchen Dante, Miranda (Atletico Madrid) dan gelandang Hernanes (Lazio).
Kiper
Julio Cesar - QPR
Diego Alves - Valencia
Belakang
Dante - Bayern
David Luiz - Chelsea
Miranda - Atletico Madrid
Leandro Castan - Roma
Adriano - Barcelona
Daniel Alves - Barcelona
Felipe Luís - Atletico de Madrid
Tengah
Arouca - Santos
Hernanes - Lazio
Ramires - Chelsea
Oscar - Chelsea
Lucas - PSG
Paulinho - Corinthians
Depan
Fred - Fluminense
Hulk - Zenit
Neymar - Santos
Ronaldinho Gaucho - Atletico-MG
Luis Fabiano - Sao Paulo
(aww)