Penyerang dengan kepala tertajam

Kamis, 24 Januari 2013 - 16:02 WIB
Penyerang dengan kepala tertajam
Penyerang dengan kepala tertajam
A A A
Sindonews.com —Striker Persegres Gresik Aldo Baretto mencatatkan rekornya sebagai pemain dengan kepala tertajam di Indonesia Super League (ISL) sejauh ini. Dalam tiga pertandingan awal ISL, pemain asal Paraguay ini menciptakan tiga gol yang semuanya lahir melalui tandukan kepala.

Itu sebagai bukti bahwa ketajaman kepala pemain ini menjadi momok utama bagi gawang lawan. Tak hanya di Persegres, sejak memperkuat PSM Makassar, Bontang FC dan Persiba Balikpapan dia sudah menunjukkan potensi besar justru ada di kepala dibanding kedua kakinya.

Catatan fantastisnya adalah saat menjadi top scorer ISL tiga musim silam. Sepanjang musim dia menciptakan 20 gol, dan 15 gol di antaranya tercipta melalui kepala. Dari situ bisa digambarkan bagaimana kualitas sundulan pemain ini dibandingkan dengan tendangan kakinya.

Keunggulan dalam mananduk bola sebenarnya juga didukung penempatan posisi yang sempurna. Aldo yang bukan tipikal penggiring bola, sangat cerdas mencari celah di pertahanan lawan. Dia juga menghafal karakter umpan rekan setimnya, sehingga memudahkan mencari posisi.

Ada cerita menarik terkait kemampuan menyundul bola. Itu tak diperolehnya secara alami, namun membutuhkan latihan yang sangat keras. Saat bermain di Paraguay, dia berlatih khusus untuk menajamkan tandukannya. “Setiap hari saya harus menyundul bola minimal 50 kali,” tuturnya.

“Bahkan saya pernah berdarah karena terkena bola yang sangat kencang,” ceritanya, seperti dikutip situs resmi Persegres Gresik. Semula dia merasa takut, apalagi kunci utama tandukan akurat adalah tidak boleh menutup mata ketika bola bersentuhan dengan kepala.

Tapi karena sudah terbiasa berlatih, akhirnya dia mampu mengendalikan arah bola dengan mudah. Kencang atau tidaknya tandukan juga bisa dilakukan dengan baik. Misalnya tandukan untuk membelokkan arah bola, maupun sundulan pelan untuk penempatan.

Diakuinya teknik sundulan itu juga memerlukan dukungan berupa penempatan posisi yang baik. “Saya harus tahu ke mana bola akan diarahkan, sekaligus melepaskan diri dari pemain bertahan lawan. Saya juga sering meminta pemain mengarahkan bola ke saya, terutama melalui bola mati seperti tendangan bebas atau corner,” tuturnya.

Soal pencapaian Persegres, Aldo Baretto menyatakan puas dengan start musim ini. Mencatat kemenangan beruntun di tiga pertandingan awal menurutnya menjadi momentum yang bagi bagi Persegres untuk laga selanjutnya. Kemenangan di Persiba disebutnya sebagai kemenangan paling membanggakan.

Bukan karena dia berstatus mantan pemain Persiba dan mencetak gol di laga itu, tapi karena timnya bisa mengatasi tekanan tuan rumah. “Kami tertinggal lebih dulu dan kemudian menyelesaikan pertandingan dengan kemenangan. Saya rasa itu luar biasa untuk pertandingan away,” kata pemain kelahiran 1981 ini.

Pemilik nama lengkap Francisco Aldo Baretto Miranda berharap tim bisa menjaga konsistensi permainan selama ini. Terutama menjaga posisi di papan atas dan menjaga agar tidak banyak angka yang hilang, baik di laga kandang maupun di luar kota Gresik. (kukuh setyawan)
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7219 seconds (0.1#10.140)
pixels