PBR hemat energi jelang tiga laga tandang

Selasa, 12 Februari 2013 - 17:47 WIB
PBR hemat energi jelang...
PBR hemat energi jelang tiga laga tandang
A A A
Sindonews.com - Pelita Bandung Raya mewaspadai faktor kelelahan saat menjalani tur Palembang dan Jawa Timur di Kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2013. Sebelum menjajal Sriwijaya FC, Nova Arianto dkk hanya berlatih normal untuk menjaga grafik stamina mereka.

Tim berjuluk The Boys are Back itu akan mendatangi tiga kandang lawan secara berturut-turut. Minggu (17/2), Pelita Bandung Raya harus berlaga di Stadion Jakabaring bertemu Laskar Wong Kito.

Setelah itu mereka kembali ke Pulau Jawa untuk menjalani tur Jawa Timur. Skuad asuhan Simon McMenemy dijadwalkan menantang Persegres Gresik United pada Minggu (24/2) dan melawan Arema Malang, Kamis (28/2).

Meski sedikit khawatir terhadap stamina para pemainnya, tim pelatih diuntungkan dengan masa recovery yang relatif lebih lama. Setelah laga melelahkan kontra Macan Kemayoran, Asep Ato dkk memiliki waktu sepuluh hari untuk memulihkan kondisi fisik mereka.

''Tiga pertandingan terdekat tampaknya memang akan melelahkan. Tapi kami tidak melakukan persiapan khusus untuk menghadapinya. Skuad memiliki waktu recovery yang cukup. Setelah pertandingan melawan Persija Jakarta kami memiliki banyak waktu untuk istirahat, itu yang akan dimaksimalkan oleh para pemain,” kata Simon usai latihan di Lapangan Pusdik Ajen, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Memanfaatkan masa recovery tersebut, tim pelatih menitikberatkan latihan pada pematangan taktik dan strategi. Hingga kemarin, grafik permainan Pelita Bandung Raya dinilai belum mencapai tahap ideal untuk melakoni sebuah laga tandang. Apalagi, lawan pada pertandingan terdekat mereka adalah tim dengan status juara bertahan.

''Hingga hari ini, grafik permainan kami belum kembali ke titik 100%. Kami fokus untuk meningkatkan itu dalam beberapa hari ke depan sebelum melawan Sriwijaya FC. Ada beberapa hal yang masih kurang dalam tim, baik berupa evaluasi dari laga sebelumnya maupun kekurangan lain, itu yang akan kami perbaiki,” kata Simon.

Untuk menghemat stamina pula, Simon memutuskan tidak menggelar laga persahabatan dalam waktu dekat. Dia berharap, energi para pemainnya benar-benar digunakan dalam laga tandang nanti.

''Memanfaatkan jeda waktu yang lama ini, kami tidak akan mengagendakan laga persahabatan. Para pemain baru akan mengerahkan seluruh kemampuannya saat pertandingan nanti, semoga dengan perjuangan penuh hasilnya juga akan positif,” ujar Simon.
(aww)
Berita Terkait
13 Lapak PKL di Jalan...
13 Lapak PKL di Jalan Pelita Raya Makassar Ditertibkan
Pemkot Bandung Ungkap...
Pemkot Bandung Ungkap Kemungkinan PSBB di Bandung Raya
Bandung Raya Cerah Berawan,...
Bandung Raya Cerah Berawan, Bandung Barat Diselimuti Kabut
Prawira Harum Bandung...
Prawira Harum Bandung Kalahkan Pelita Jaya Bakrie
Pelita Jaya Bakrie vs...
Pelita Jaya Bakrie vs Prawira Haruma Bandung: Final Ideal IBL 2023
Awal Pekan, Bandung...
Awal Pekan, Bandung Raya Dilanda Hujan Ringan
Berita Terkini
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
2 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
3 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
3 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
4 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
4 jam yang lalu
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
6 jam yang lalu
Infografis
Susu Kecoa Diklaim Peneliti...
Susu Kecoa Diklaim Peneliti Tiga Kali Lebih Bergizi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved