PSSI pastikan BTN jalan terus

Rabu, 27 Februari 2013 - 16:52 WIB
PSSI pastikan BTN jalan...
PSSI pastikan BTN jalan terus
A A A
Sindonews.com - Selain soal pergantian Sekjen PSSI dan pemecatan pelatih Timnas Nil Maizar, rapat Exco PSSI itu juga memutuskan hal-hal penting terkait Kongres PSSI 17 Maret 2013 dan pembentukan Badan Tim Nasional (BTN).

Menurut Sekjen PSSI yang baru, Hadiyandra, selain memecat Halim Mahfudz sebagai sekjen PSSI, rapat anggota Komite Eksekutif PSSI "versi" Djohar Arifin dan La Nyalla Mattalitti juga menghasilkan keputusan soal Badan Tim Nasional (BTN).

"Rapat memutuskan Kongres PSSI 17 Maret 2013 digelar di Hotel Borobudur, Jakarta. Dan, pekan depan tim verifikasi yang bakal memverifikasi voters sesuai voters Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 9 Juli 2011 di Solo akan terbentuk. Tim verifikasi akan dihuni perwakilan ke-2 kepengurusan PSSI, AFC, dan FIFA. Untuk itu, kami juga segera bersurat kepada AFC dan FIFA untuk meminta nama perwakilan mereka," jelas Hadiyandra dalam keterangan persnya di Kantor PSSI Senayan Jakarta, Rabu, (27/2/2013).

Struktur BTN diserahkan kepada ketua (Isran Noor) dan wakil ketua (Harbiansyah). Surat Keputusan (SK) untuk mereka sudah disiapkan hari ini, paling lambat Senin, karena Timnas akan mulai menggelar training camp.

"Rapat Exco PSSI juga sepakat untuk membentuk BTN dengan Ketua Isran Noor dan Wakil Ketua Harbiansyah Hanafiah. Pelatih kepala buat Timnas pun disepakati akan dipegang Luis Manuel Blanco. SK-nya pun akan segera kami terbitkan Rabu (27/2)," tambah Hadiyandra.

Selain soal itu, rapat Exco PSSI juga memutuskan mengeluarkan SK pemutihan sanksi 4 Exco PSSI yang dipecat Komite Etik PSSI.

"Sebenarnya, 4 Exco PSSI itu sudah otomatis kembali ke jajaran Exco PSSI pasca lahirnya MoU PSSI 7 Juni 2012 dan Nota Kesepakatan Pengurus dan Kompetisi Sepakbola Indonesia 18 Februari 2013. Tapi, SK-nya baru disepakati untuk diterbitkan pada rapat Exco PSSI itu. SK-nya segera saya keluarkan pada Rabu (27/2) dan akan ditanda tangani langsung Ketua Umum PSSI," pungkas Hadiyandra.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0980 seconds (0.1#10.140)