Cleverly nantikan duel unifikasi terbesar

Selasa, 05 Maret 2013 - 00:53 WIB
Cleverly nantikan duel...
Cleverly nantikan duel unifikasi terbesar
A A A
Sindonews.com - Pelatih yang juga ayah Nathan Cleverly, Vince Cleverly, percaya jika penundaan laga petinjunya menghadapi sang penantang Robin Krasniqi tidak akan berpengaruh terhadap pertarungan yang berpotensi sebagai duel unifikasi dengan petinju gaek Amerika Serikat, Bernard Hopkins.

Nathan Cleverly, yang merupakan juara kelas berat ringan WBO, berharap petinju berusia 48 tahun itu bisa mengalahkan pemegang gelar IBF, Tavoris Cloud, dalam pertarungan di New York pada 9 Maret. Sementara, Cleverly sendiri harus mampu menundukkan Krasniqi untuk mempertahankan gelarnya.

"Asalkan Hopkins bisa melewati duel melawan Tavoris Cloud dengan baik pada akhir pekan ini, dan Nathan mampu menumbangkan Krasniqi pada duel 20 April, maka laga unifikasi besar bakal terjadi," ujar Vince dengan penuh harap, seperti dikutip BBC Sport.

Cleverly, selama terjun di dunia tinju profesional masih belum terkalahkan. Petinju asal Wales itu telah mencatatkan 25 kemenangan (12KO). Sedangkan Hopkins, sejak memulai debut tinju pro pada 11 Oktober 1988, telah memenangkan 52 pertarungan (32KO), enam kali kalah, dua kali imbang, dan dua lainnya no contest.
(nug)
Berita Terkini
Orang Tua Atlet Cilik...
Orang Tua Atlet Cilik Rasya Alteza Apresiasi Dukungan MNC Lido City di Kejuaraan Silat Internasional
35 menit yang lalu
MNC Lido Dukung Atlet...
MNC Lido Dukung Atlet Cilik Pencak Silat Tampil di Ajang Internasional
56 menit yang lalu
Profil Djenna de Jong,...
Profil Djenna de Jong, Bintang Muda Diaspora yang Batal Bela Timnas Indonesia
1 jam yang lalu
Kenapa Mike Tyson Bisa...
Kenapa Mike Tyson Bisa Masuk Penjara? Ternyata Ini Penyebabnya
1 jam yang lalu
Ada Khabib Nurmagomedov...
Ada Khabib Nurmagomedov di Balik Penolakan Islam Makhachev vs Ilia Topuria
3 jam yang lalu
Pembuktian Kekuatan...
Pembuktian Kekuatan Monster KO Naoya Inoue di Amerika Serikat
3 jam yang lalu
Infografis
Yutyrannus Hauli Dinosaurus...
Yutyrannus Hauli Dinosaurus Berbulu Terbesar yang Ditemukan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved