Byung Yul didepak, lirik pemain Liberia

Selasa, 05 Maret 2013 - 15:38 WIB
Byung Yul didepak, lirik...
Byung Yul didepak, lirik pemain Liberia
A A A
Sindonews.com - Na Byung Yul, pemain asal Koera Selatan harus mengubur impiannya bisa bergabung dengan skuad PSS Sleman musim ini. Managemen tim Elang Jawa secara resmi memulangkannya. Kini tim kebanggaaan publik Sleman melirik sosok pesepakbola asal Liberia.

Manager PSS Sleman Supardjiono mengatakan, kapasitas Na Byung Yul masih jauh dari harapan untuk menjadi bagian PSS Sleman musim ini. Dalam laga uji coba resmi yang dijalani, pemain yang pernah mempekuat Batavia Union ini mobilitasnya masih kurang untuk ukuran pemain yang menempati posisi lapangan tengah. "Pelatih tidak merekomendasikannya, akhirnya dia (Byung Yul) kita coret," katanya, Selasa (5/3/2013).

Menurut dia, saat ini PSS sudah menemukan kandidat Byung Yul. Dia adalah pemain asal Liberia, yang kabarnya segera merapat di klub yang bermarkas di Stadion Maguwoharjo Sleman tersebut. "Ada pemain asal Liberia yang segera datang, kalau kualitasnya oke, kita akan tindaklanjuti," ujarnya dengan tidak menyebut nama pemain Liberia yang dimaksud.

Dia berharap, lini tengah segera bisa teratasi setelah didepaknya Na Byung Yul. PSS Sleman juga tidak memaksakan diri menggunakan jasa pemain asing dari Asia meski ada regulasi memberikan kuota satu pemain asing Asia kepada klub Divisi Utama LPIS. "Jika pemain asal Liberia itu bagus, kita tidak perlu mencari pemain asing Asia," imbuhnya.

Supardjiono menambahkan, ada kabar bagus untuk pendudung PSS Sleman. Managemen berhasil mengikat dua pemain lagi, yakni eks Persela Lamongan M. Afif dan eks Arema IPL, Wahyu Gunawan. Kedua pemain ini menempati posisi bek sayap kiri. "Afif dan Wahyu sudah deal dengan kita. Sedangkan Sukamto belum deal," ujarnya.

Menurut dia, sejauh ini sudah 19 pemain yang sudah deal dengan nilai kontrak yang disodorkan managemen. Untuk mengarungi kompetisi musim depan, PSS membutuhkan 22-23 pemain. "Sudah 19 pemain, berarti tinggal menegoisasi 3-4 pemain saja. Kami optimis komposisi yang kita butuhkan (22-23 pemain) bakal tercapai sebelum (Divisi Utama LPIS) dimulai," ujarnya.

Memang tidak sulit bagi PSS untuk menggenapi skuad musim ini. Pasalnya sampai saat ini masih ada sejumlah pemain yang masih ikut seleksi yang masih dalam pantauan tim pelatih. Mereka antara lain dua legiun asal Kamerun Tong Mayega Eli Maurel dan Ngon A Djam Parfait. Selain itu, Sukamto serta eks gelandang Arema Juan Revi juga memulai
peruntungannya di Sleman hari ini.

Pelatih PSS Yusack Sutanto mengatakan, salah satu pemain sudah diketahui kualitasnya bagus dan berguna bagi tim besutannya adalah Sukamto. Eks pemain Persika Karawang ini sudah dinegosiasi oleh managemen, namun belum deal. "Sukamto sosok pemain yang kita butuhkan. Dia memiliki visi yang bagus," kata dia.
(wbs)
Berita Terkait
PT Palladium Resmi Jadi...
PT Palladium Resmi Jadi Pemilik Baru PSS Sleman
Bali United Kalahkan...
Bali United Kalahkan PSS Sleman
PSS Sleman Kalahkan...
PSS Sleman Kalahkan Persis Solo 2-1
PSS Sleman Imbang Lawan...
PSS Sleman Imbang Lawan Persib Bandung 1-1
PSS Sleman Pecat Dejan...
PSS Sleman Pecat Dejan Antonic!
Persikabo Kalahkan PSS...
Persikabo Kalahkan PSS Sleman 2-1
Berita Terkini
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
1 jam yang lalu
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
2 jam yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
3 jam yang lalu
Siap Ngebut di Spanyol!...
Siap Ngebut di Spanyol! Jangan Lewatkan MotoGP Jerez 2025 Akhir Pekan Ini di VISION+
4 jam yang lalu
Daniel Dubois Ancam...
Daniel Dubois Ancam Pensiunkan Oleksandr Usyk: Aku Hancurkan Dia!
5 jam yang lalu
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
5 jam yang lalu
Infografis
Prediksi Susunan Pemain...
Prediksi Susunan Pemain Bahrain vs Timnas Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved