Purdy mendapat lawan alternatif

Rabu, 06 Maret 2013 - 02:12 WIB
Purdy mendapat lawan...
Purdy mendapat lawan alternatif
A A A
Sindonews.com - Pemilik sabuk kelas welter IBF Internasional, Lee Purdy, akan bertarung mempertahankan gelar melawan mantan penantang gelar dunia, Cosme Rivera, pada akhir pekan ini di Wembley Arena, London, Inggris, setelah penyandang gelar USBA Carson Jones batal bertarung karena sakit.

"Kami kecewa mendengar berita kemarin malam bahwa Carson tidak bisa melakukan penerbangan ke Inggris karena sakit," kata promotor Eddie Hearn, dikutip Boxing Scene.

Bagi Rivera, yang berasal dari Meksiko, bertarung di dataran Inggris bukanlah pengalaman yang pertama. Bahkan, Rivera mampu mengalahkan James Hare untuk merebut gelar WBF dalam perjalanan pertamanya ke Inggris pada 4 Desember 2003. Selama karirnya, Rivera pernah berada dalam satu ring dengan petinju besar seperti Andre Berto dan Zab Judah.

"Kami tahu bagaimana perasaan Lee karena dia pernah berada dalam situasi yang sama, ketika pertandingannya pada Desember dibatalkan seminggu sebelum digelar. Kami bekerja tanpa lelah tadi malam dan senang bisa mengamankan duel dengan Rivera yang telah disetujui oleh IBF sebagai penantang yang tepat. Keduanya memiliki gaya yang ekplosif dan kami mengharapkan pertarungan yang hebat pada Sabtu (9/3)."
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0476 seconds (0.1#10.140)