Robby Fajar dikembalikan ke posisi semula

Sabtu, 16 Maret 2013 - 15:17 WIB
Robby Fajar dikembalikan...
Robby Fajar dikembalikan ke posisi semula
A A A
Sindonews.com – Penampilan cukup impresif yang ditunjukan oleh Robby “Batom” Fajar saat PSIS Semarang menjamu Persipur Purwodadi, (10/3) lalu, membuat sang pelatih Firmandoyo berfikiri ulang untuk kembali merotasi posisinya.

Terlebih pada laga yang disaksikan 20 ribu pasang mata itu, Batom mencetak dua gol. Masing-masing diciptakannya, pada menit ke - 68 dan 91 dan mengantarkan PSIS menang 7-0.

Pelatih PSIS Firmandoyo sebelumnya merotasi mantan bomber Persis Solo itu, ke posisi winger kanan. Namun karena posisi winger sudah diisi oleh M.Irvan dan Saiful Amar, Batom sering duduk manis di bangku cadangan.

Namun dengan penampilannya yang cukup baik dengan menyumbang dua gol saat menjamu Persipur, Firmandoyo mengaku kembali kepikiran, untuk kembali menempatkannya ke posisi striker.”Saya bersama mas Eko (Asisten Pelatih Eko Purjianto) memang ada rencana untuk menempatkan Dia (Robby Fajar) ke posisi semula,” kata Firmandoyo.

Namun, hal rencana itu akan di pikirkan lebih matang lagi, mengingat saat ini pos striker sudah ditempati oleh Emile Linkers dan Hari Nur. Jika Batom kembali ditempatkan ke posisinya maka akan ada penumpukan striker. Padahal menurut Firmandoyo saat ini duet Linker dengan Hari Nur sudah cukup solid.

Dia juga mengaku, jika memasang langsung tiga striker akan membahayakan sektor tengah. Untuk posisi di tengah saat ini sudah ada Imral Usman Risky Julian atau Iswandi Da’i, kemudian M.Irvan dan Saiful Amar. Menurutnya, jika salah satu pemain, Rizky atau Iswandi ditarik keluar, maka akan sangat berbahaya.

“Mungkin kalaupun dikembalikan sebagai striker, Dia menjadi Second Striker untuk mendukung dua striker di depan dan harus bisa membantu lini tengah juga,” imbuhnya.

Firmandoyo mengaku, kemungkinan yang akan dilakukannya adalah dengan menjadikan Robby Fajar sebagai pemain pelapis Linker. “Linker sering kehabisan tenaga, dan Robby bisa menggantikannya, terbukti saat dia masuk menggantikan Linkers Dia mampu mencetak dua gol,” katanya.

Namun, untuk saat ini Firmandoyo belum begitu memikirkan hal itu, dan saat ini lebih fokus untuk menghadapi laga terakhir putaran pertama Divisi Utama Liga Indonesia, menjamu Persiku Kudus (25/3), mendatang. Pasalnya Dia ingin komposisi pemain yang saat ini sudah ada benar-benar matang. “Kita fokus dulu untuk membenahi tim, untuk persiapan melawan Persiku.

Sementara Robby “Batom” Fajar mengaku, tidak mempermasalahkan apabila pelatih kembali merotasi posisinya. Menurut Dia, di posisi manapun dia akan selalu siap dan memberikan yang terbaik untuk tim.

“Posisi asli saya striker, kemarin di rotasi menjadi sayap kanan. Dan kalaupun kembali menjadi striker lagi tidak ada masalah. Yang terpenting saat ini adalah bagaimana tim ini bisa terus bermain dengan baik,” ujarnya.

Dia mengaku, sangat ingin mempersembahkan gol lagi buat kemenangan PSIS Semarang.”Dimanapun posisi tidak masalah dan saya ingin bisa mencetak gol lagi untuk PSIS,” tandasnya.
(wbs)
Berita Terkait
Kebakaran Hebat Luluhlantakkan...
Kebakaran Hebat Luluhlantakkan Pasar Purwodadi Bengkulu Utara
Tinjau Revitalisasi...
Tinjau Revitalisasi Pasar Purwodadi, Jokowi: Selesai Awal Tahun Depan
Gadis Desa Purwodadi...
Gadis Desa Purwodadi Jadi Artis TikTok 7,8 Juta Followers
Dapatkan Banyak Manfaat,...
Dapatkan Banyak Manfaat, KSP Rias Pilih Pinjaman Dana Bergulir LPDB-KUMKM
Warga Senang, Pemprov...
Warga Senang, Pemprov Jateng Gercep Perbaiki Jalan Surakarta-Gemolong-Purwodadi
Gadis asal Purwodadi...
Gadis asal Purwodadi Dihipnotis, hingga Dipaksa Ngamen di Kota Tua
Berita Terkini
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
2 jam yang lalu
Perbandingan Market...
Perbandingan Market Value Timnas Indonesia vs Australia: Beda Tipis!
3 jam yang lalu
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!
3 jam yang lalu
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Timnas Indonesia vs Australia yang Kehilangan 6 Starternya
4 jam yang lalu
Indonesia Pastikan Tempat...
Indonesia Pastikan Tempat di Final All England 2025, Reza Pahlevi: Semoga Tidak Sampai di Sini Saja
5 jam yang lalu
Market Value Mees Hilgers...
Market Value Mees Hilgers Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Malaysia dan Thailand
5 jam yang lalu
Infografis
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan,...
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan, UU IKN Digugat Warga Dayak ke MK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved