PSIS cari tambahan pemain asing?

Minggu, 17 Maret 2013 - 15:09 WIB
PSIS cari tambahan pemain asing?
PSIS cari tambahan pemain asing?
A A A
Sindonews.com – Meski, putaran pertama kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia belum berakhir, namun wacana untuk menambah pemain di skuad PSIS Semarang sudah santer tersiar. Salah satu yang begitu santer adalah mencari gelandang asing.

Memang hal itu bisa saja terjadi mengingat kuota untuk pemain asing di skuad mahesa jenar –julukan PSIS- masih menyisakan satu tempat. Saat ini PSIS baru memiliki dua pemain asing yakni Emile Linkers asal Belanda dan Morris Power Bayour asal Liberia.

Selain itu, persaingan untuk bisa lolos ke babak 12 besar dipastkan akan semakin sengit pada putaran kedua yang bakal dimulai 26 April mendatang.

Dengan sudah adanya wacana untuk menambah pemain asing, sejumlah nama pemain asing, pun sudah santer beredar di kalagan manajemen. salah satu diantaranya adalah Amancio Fortes. Pemain berpaspor Angola berdarah Portugal tersebut bahkan beberapa waktu lalu nampak menyaksikan laga PSIS kontra Persipur Purwodadi di Stadion Jatidiri.

Pemain jebolan akademi Mancester United (MU) tersebut, sudah tidak asing lagi bagi publik Semarang. Pasalnya, musim lalu, Fortes pernah membala Semarang United FC (SUFC).
Selain Fortes sejumlah nama lain seperti Jamal Dibi dan Ronald Fagundez juga dikabarkan siap merapat ke PSIS Semarang.

Selain dikabarkan bakal menambah amunisi baru dari pemain impor, sejumlah pemain eks PSIS juga dikabarkan kembali berminat untuk merapat ke stadion Jatidiri yang menjadi markas PSIS.

Salah satunya yang menyatakan kesediaanya adalah Donny Siregar. Geladang serang yang juga kapten tim PSIS Semarang musim lalu ini cukup berminat untuk kembali memimpin punggawa PSIS. “Kalau memang masih dibutuhkan saya akan siap untuk kembali memperkuat PSIS Semarang,” ujarnya.

Donny sendiri ketika pembentukan awal tim PSIS digadang-gadang untuk kembali memperkuat mahesa jenar, namun karena pada saat itu belum ada kejelasan dari PSIS, Donny memilih hengkang dan kini memperkuat PSMS Medan.

Manajer tim PSIS Setyo Agung Nugroho mengakui memang tidak menutup kemungkinan, akan melakukan penambahan pemain asing terutama untuk posisi gelandang. Dia mengakui, pasukannya masih membutuhkan pemain asing untuk menambah daya gedor tim.

Namun, Agung mengaku, sampai saat ini belum memikirkan penambahan pemain asing tersebut, dikarenakan saat ini tim sedang fokus untuk menghadapi laga terakhir putaran pertama kontra Persiku 25 Maret mendatang. “Kita belum berfikir sejauh itu, karena kami masih fokus untuk laga sisa,” ujarnya.

Masih menurut Agung, jika pun penambahan pemain asing tersebut bakal dilakukan, hal itu baru akan dipikirkan pada saat jeda putaran pertama.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7573 seconds (0.1#10.140)