Pro Duta batal mata-matai Persijap

Selasa, 26 Maret 2013 - 17:39 WIB
Pro Duta batal mata-matai Persijap
Pro Duta batal mata-matai Persijap
A A A
Sindonews.com - Pro Duta FC memiliki waktu lebih banyak untuk mempersiapkan diri menjelang menghadapi Persijap Jepara, Jumat (39/3). Setelah laga melawan Persija IPL dibatalkan, tim berjuluk Kuda Pegasus itu bisa menghemat tenaga jelang melayani Persijap di Stadion Gelora Bumi Kartini.

Sedangkan Laskar kalinyamat, julukan Persijap, harus bertarung dengan Semen Padang di markasnya. Kondisi itu jelas menjadi keuntungan tersendiri bagi tim besutan pelatih Roberto Bianchi tersebut, apa lagi, kekuatan lawan bisa dipantau jelang pertandingan.
Namun sayang, rencana menyaksikan pertandingan tersebut batal dilakukan. Kendati memiliki rencana itu, asisten pelatih Pro Duta, Slamet Riyadi yang sebelumnya direnanakan sebagai utusan untuk memantau kekuatan calon lawan, batal berangkat lantaran tidak dapat tiket penerbangan ke Semarang.

''Rencananya saya yang diutus berangkat. Tapi enggak dapat tiket pesawat ke Semarang. Adapun pesawatnya, tidak pas dengan pertandingan Persijap-Semen Padang-nya, itu makanya tidak jadi,” beber Slamet.

Pro Duta yang tidak ingin tiga poin cuma-cuma batal didapatkan atas Persija, hari ini, tetap datang ke Stadion Singaperbangsa, Karawang, sebagai venue pertandingan. ''Kami ke stadion walau hanya formalitas yang penting kami ikuti ketentuan jelang pertandingan,” ucapnya.

Soal antisipasi kekuatanPersijap, pihak Pro Duta juga tengah mengupayakan memperoleh rekaman pertandingan calon lawan kontra Semen Padang untuk mengetahui gambaran kekuatan lawan. ''Kami sedang mengupayakannya sama rekan di Jepara,” ungkapnya.

Pro Duta yang bertekad mengawali rangkaian pertadingan tandang dengan hasil postif akan mendapatkan rintangan dari Persijap Jepara.Pelatih Pro Duta, Roberto Bianchi yang dihadapkan pada target sulit yakni berada pada empat besar klasemen di akhir kompetisi, berharap bisa kembali membawa tim yang dibesutnya sejak 2011 lalu itu ke level kompetisi teratas musim depan
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6257 seconds (0.1#10.140)