Mourinho ingin Lukaku jadi penerus Drogba

Minggu, 26 Mei 2013 - 10:12 WIB
Mourinho ingin Lukaku...
Mourinho ingin Lukaku jadi penerus Drogba
A A A
Sindonews.com – Jose Mourinho dikabarkan bakal mempertahankan striker Chelsea, Romelu Lukaku jika ia resmi mengarsiteki Chelsea pada musim depan.

Pada musim lalu Lukaku gagal masuk skuad utama Chelsea, alhasil pemain asal Belgia itu dipinjamkan ke West Bromwich Albion pada Agustus 2012 lalu. Tampil sebagai pemain pinjaman justru membuat Lukaku tampil impresif. Tercatat, ia telah membukukan 17 gol di ajang Liga Premier Inggris.

Penampilan impresif Lukaku membuat Mourinho ingin bomber berusia 20 tahun itu menjadi penerus mantan bomber Chelsea, Didier Drogba. Oleh sebab itu pelatih asal Portugal itu tak akan melepas Lukaku. Seperti dilaporkan Sun Sport, Minggu (26/5/2013) Mourinho akan menolak semua tawaran klub peminat Lukaku pada bursa transfer musim panas.

Sebelumnya West Ham United dan Swansea City dikabarkan tertarik untuk mendapatkan jasa Lukaku dengan status pemain pinjaman.

Sementara itu Lukaku mengaku belum memutuskan untuk memilih masa depannya. Ia ingin terlebih dahulu melakukan pembicaraan dengan Mourinho.”Chelsea? ini semua tergantung Mourinho. Apabila dia mengambil alih maka tunggu saja apa yang akan dia katakan,” ucap Lukaku.
(wir)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1483 seconds (0.1#10.24)