Muay thai sesumbar rebut empat emas

Kamis, 04 April 2013 - 21:07 WIB
Muay thai sesumbar rebut empat emas
Muay thai sesumbar rebut empat emas
A A A
Sindonews.com - Walau baru terbentuk di Indonesia, cabang olahraga muay thai mengaku siap untuk mempersembahkan medali emas di SEA Games XXVII Myanmar. Tak tanggung-tanggung, mereka sesumbat akan merebut 4 medali emas bagi kontingen Indonesia dalam ajang multi event yang berlangsung, Desember mendatang.

"Saya mengakui cabang muay thai organisasinya baru terbentuk di Indonesia. Namun bukan berarti kalah dengan cabang bela diri lain dalam mengumpulkan medali bagi kontingen Merah-Putih di multi event dua tahunan ASEAN tahun 2013,"ujar Ketua Harian Muay Thai, Sudirman seperti dilansir situs resmi Satlak Prima.

Demi mewujudkan itu dibutuhkan latih tanding di berbagai event internasional. Seperti halnya, diturunkan dalam Asian Indoor Martial Arts Games di Incheon, Korea akhir Juni mendatang. Namun sebelum diturunkan diberbagai event internasional, para atlet yang ditempa dalam Pelatnas diuji lebih dulu dalam Kejurnas Muay Thai di Bali 26 April 2013.

Sementara itu, Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Menpora, Djoko Pekik Irianto menghimbau agar atlet cabang muay thai mampu mewujudkan ambisi mereka.

"Olahraga muay thai sebenarnya sudah ada sejak lima tahun lalu di Indonesia, meski organisasi yang menaungi baru berdiri. Dengan begitu sudah seharusnya bisa menunjukkan prestasi puncak saat tampil di SEA Games XXVII,”jelas Djoko Pekik.
(wir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3836 seconds (0.1#10.140)