Merasa dirugikan, Malaga siap adukan wasit ke UEFA

Rabu, 10 April 2013 - 19:04 WIB
Merasa dirugikan, Malaga...
Merasa dirugikan, Malaga siap adukan wasit ke UEFA
A A A
Sindonews.com - CEO Malaga Vicente Casado mengatakan timnya siap mengajukan pengaduan resmi kepada UEFA setelah merasa dirugikan oleh keputusan wasit pada laga leg kedua perempat-final Liga Champions kontra Borussia Dortmund. Unggul lebih dulu, Malaga harus tersingkir pada menit akhir jelang laga usai setelah Dortmund mampu membalikkan keadaan menjadi 3-2.

Sebelumnya pelatih Malaga, Manuel Pellegrini juga mengecam terkait keputusan wasit yang dinilai banyak merugikan anak asuhnya. Satu hal yang membuat pelatih asal Cili itu berang adalah keputusan wasit Craig Thomson yang mengesahkan gol ketiga Dortmund yang dicetak Felipe Santana di injury time. Menurutnya, gol itu tidak sah karena Felipe berada di posisi offside.

Alhasil, para pemain Malaga megajukan protes setelah gol itu terjadi, namun wasit tidak menggubrisnya. Menanggapi kekeceweaan timnya, Casado mengutarakan Malaga mengambil keputusan untuk melaporkan insiden ini kepada UEFA. "Kami sangat marah karena kami menjadi korban ketidakadilan. Kami akan mengajukan keluhan resmi kepada UEFA atas kinerja wasit," ucap Casado seperti dilansir Soccerway, Rabu (10/4/2013).

"Kami merasa malu karena gagal di perempat-final Liga Champions bukan akibat level permainan tim. Para fans menilai Malaga lebih baik dari Borussia Dortmund. Keluhan kami ditujukan kepada wasit dengan mengadu ke UEFA. Liga Champions merupakan kompetisi elit yang dihuni orang-orang yang pantas berada di dalamnya," tutupnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1856 seconds (0.1#10.140)