Van der Vaart minta Hamburg tak cuci gudang

Jum'at, 12 April 2013 - 00:43 WIB
Van der Vaart minta Hamburg tak cuci gudang
Van der Vaart minta Hamburg tak cuci gudang
A A A
Sindonews.com - Gelandang serang Hamburg, Rafael van der Vaart meminta klubnya untuk tidak menjual pemain kunci pada bursa transfer musim panas mendatang. Pernyataan itu sebagai respon atas kabar mengenai cuci gudang yang bakal dilakukan klub asal Jerman itu.

Hamburg kini dikabarkan tengah mengalami kesulitan finansial. Situasi tersebut membuat klub berjuluk Rothosen itu bakal menjual sejumlah pemain bintangnya termasuk striker lincah, Son Heung-Min.

Dikabarkan beberapa klub elit Eropa seperti Tottenham Hotspurs dan Arsenal siap menampung pemain asal Korea Selatan itu. Namun, rencana tersebut ditentang oleh Van der Vaart. Ia menyarankan klubnya untuk menjaga pemain bintangnya guna mempertahankan kakuatan di musim depan.

“Ini akan menjadi hebat jika kami menambah kekuatan skuad kami. Kami membutuhkan lebih banyak pemain berpengalaman dan memiliki mental juara,” Van der Vaart seperti dikutip Sky Sport, Kamis (11/4/2013).

“Saya tahu klub ini tak memiliki banyak dana untuk memperkuat tim. Jadi saya pikir penting bagi kami untuk menjaga pemain terbaik di sini,” pungkasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6624 seconds (0.1#10.140)