PB ISSI gelar Tour d'Indonesia

Kamis, 18 April 2013 - 17:08 WIB
PB ISSI gelar Tour dIndonesia
PB ISSI gelar Tour d'Indonesia
A A A
Sindonews.com - Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) bekerja sama dengan PT Mitra Lintas yang diwakili oleh associatenya JIP dan Arthayasa kembali mengadakan Tour d'Indonesia (TDI), di tahun ini pada 25 Oktober hingga 3 November. Tim Indonesia bakal menerjunkan lima sampai enam tim yang direncanakan diikuti 25 tim dari seluruh dunia.

"Tahun ini kami mencoba untuk menggelar event ini lebih baik dari yang sebelumnya, dan ini merupakan rangkaian program dan ajang uji coba," ungkap ketua umum PB ISSI, Edmound Simorangkir di kantor pusat KONI, Jakarta, Kamis (18/04/2012).

Sementara itu, perwakilan dari JIP, Ismed Mohammad Noor menambahkan, bahwa launching TDI sendiri akan diadakan di bulan Mei, membuktikan bahwa Indonesia serius go to Olimpic 2016. "Mei nanti kami akan menjelaskan rutenya, rencana akan digelar 10 etape, dengan start dari Jakarta dan finish di Bali. Rute dan jarak tempuh sepanjang 1500km," papar Ismed

"Ini juga mencarii kaderisasi agar bisa di bina untuk bisa ikut event-event dunia dimulai dari asia, " jelasnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9957 seconds (0.1#10.140)
pixels