Target besar Forki di SEAKF II

Jum'at, 19 April 2013 - 06:49 WIB
Target besar Forki di...
Target besar Forki di SEAKF II
A A A
Sindonews. com - Tim karate Indonesia akan memulai pertaruhannya di nomor junior pada ajang SEAKF II Karate Championship 2013 di Clark, Pampanga, Filipina, hari ini. Dari lima karateka junior yang akan diturunkan, PB Forki berharap dua medali emas lahir dari nomor ini. Target itu termasuk realistis mengingat prestasi karate junior Indonesia cukup membanggakan di level Asia Tenggara dan Asia.

Sebab, dari lima atlet yang akan tampil, beberapa di antaranya berpengalaman tampil di Kejuaraan Asia di Tashkent, Uzbekistan, tahun lalu. Sebut saja Ifka Widyasari adalah penyumbang medali perunggu kelas -47 kg nomor kadet di kejuaraan itu. Bahkan, Febi Ramadhan Saputra mampu menorehkan medali perak di kumite kelas -63 kg. Tiga karateka junior lain adalah Vina Aprilia, Ni Made Sari, dan Nawar Kautsar Matsura.

"Untuk kelas junior, kami menargetkan dua emas. Jadi, total target medali emas secara keseluruhan adalah 10 emas. Tujuh untuk kelas senior, sedangkan tiga lainnya dari junior dan kadet,” ungkap Ketua Umum (Ketum) PB Forki Hendardji Soepandji di Fontana Hotel, Clark, Pampanga, Filipina, kemarin. Hendardji menyatakan, pihaknya tidak berlebihan menargetkan dua emas dari junior karena atlet yang dibawa pun hanya lima karateka. Jadi, dua emas itu sudah menjadi catatan yang bagus.

”Juara umum hanya kami targetkan di tim senior, sedangkan junior tidak. Selain hanya membawa sedikit atlet untuk kelas junior, kami melihat catatan dua emas saja sudah sangat bagus. Yang pasti, kekurangan dan kelebihan dari ajang SEAKF ini akan menjadi bahan evaluasi kami,” tutur Hendardji.

Tim karate Indonesia sendiri baru kemarin pagi menjalani latihan perdana di Hotel Stotsenberg. Menariknya, tim pelatih tetap memberikan porsi latihan cukup padat. Latihan diikuti seluruh atlet yang dibawa dalam ajang karate se- Asia Tenggara tersebut dan dipimpin pelatih-pelatih top Tanah Air, seperti Omita Olga Ompi, Meity Kaseger, Zakarias Sogorom, Hasan Basri, Philip King Galedo.

”Ini menjadi latihan perdana kami setibanya di Filipina setelah beristirahat total pada Rabu (17/4). Kami pikir semua persiapan sudah dilakukan dengan maksimal. Semoga saja besok (hari ini) kami bisa tampil optimal. Dan tentu saja, bisa mencapai target yang kami canangkan,” tutur Hasan. Sementara itu, SEAKF sendiri telah menentukan Vietnam sebagai tuan rumah SEAKF III. Menurut Hendardji yang juga Presiden SEAKF, Vietnam menyatakan kesanggupannya untuk menjadi tuan rumah perhelatan SEAKF kali ketiga.

”Kami sangat berharap pada tahun ketiga SEAKF, pihak penyelenggara lebih siap lagi. Jika sebelumnya tidak ada tim peninjau, untuk penyelenggaraan berikut kami telah membentuknya. Jika pada tahun ini Timor Leste dan Myanmar tidak ikut ambil bagian, tahun depan kami sangat berharap semua negara Asia Tenggara bisa ikut serta,” papar Hendardji.

Laporan Langsung Wartawan KORAN SINDO

Decky Irawan Jasri

DARI FILIPINA
(wir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0602 seconds (0.1#10.140)