Ogogo bermimpi menjadi yang terbaik di dunia
A
A
A
Sindonews.com - Menjelang debut profesionalnya pada akhir pekan ini, Olimpian Inggris Raya, Anthony Ogogo mengungkapkan bahwa dirinya masih memiliki waktu mengembangkan potensi yang dimilikinya untuk menjadi seorang juara dunia. Petinju kelas menengah itu akan menghadapi Kieron Gray dalam pertarungan enam ronde di Sheffield, Inggris, pada Sabtu (27/4) ini.
Petinju yang telah menginjakkan usia 24 tahun itu tidak pernah bertarung secara resmi sejak Olimpiade London 2012. Meskipun begitu, dia menegaskan jika sekarang adalah waktu yang tepat untuk meningkatkan kemampuannya."Saya sangat senang, saya merasa hebat, saya belum di atas ring sejak musim panas lalu dan saya tidak sabar untuk pergi (menuju ring)," ungkap Ogogo, Kamis (25/4).
"Pada akhirnya saya ingin menjadi yang terbaik di kelas menengah di dunia, apakah itu memakan waktu tiga tahun atau enam tahun, itu tidak masalah," ujar pemilik tinggi badan 182cm tersebut menambahkan.
Ketika masih menjalani pertarungan amatir, Ogogo sempat diragukan kemampuannya. Dan setelah tampil mengesankan di Olimpiade tahun lalu, dia berpikir secara matang untuk hijrah ke level profesional. "Saya mencintai waktu saya sebagai seorang amatir dan bersaing untuk diri sendiri dan negara saya di seluruh dunia."
"Tapi saya sangat senang sekarang berada di bab berikutnya dalam karir saya dan melihat ke depan untuk langkah berikutnya. Saya punya sedikit waktu luang dan menghabiskan sedikit waktu dengan keluarga setelah Olimpiade tetapi sejak pergantian tahun saya sudah kembali di gym, berlatih keras, bekerja keras dan menatap masa depan."
Terkait pertarungan terdekatnya nanti, melawan Gray, Ogogo mengaku sudah tidak sabar lagi untuk segera bertarung di tingkat profesional, dan memenangkan laga tersebut guna memuluskan ambisinya untuk menjadi juara dunia ke depannya. "Saya ingin tiba untuk menyelesaikannya, tampil bagus dan terus membangun di atasnya."
Petinju yang telah menginjakkan usia 24 tahun itu tidak pernah bertarung secara resmi sejak Olimpiade London 2012. Meskipun begitu, dia menegaskan jika sekarang adalah waktu yang tepat untuk meningkatkan kemampuannya."Saya sangat senang, saya merasa hebat, saya belum di atas ring sejak musim panas lalu dan saya tidak sabar untuk pergi (menuju ring)," ungkap Ogogo, Kamis (25/4).
"Pada akhirnya saya ingin menjadi yang terbaik di kelas menengah di dunia, apakah itu memakan waktu tiga tahun atau enam tahun, itu tidak masalah," ujar pemilik tinggi badan 182cm tersebut menambahkan.
Ketika masih menjalani pertarungan amatir, Ogogo sempat diragukan kemampuannya. Dan setelah tampil mengesankan di Olimpiade tahun lalu, dia berpikir secara matang untuk hijrah ke level profesional. "Saya mencintai waktu saya sebagai seorang amatir dan bersaing untuk diri sendiri dan negara saya di seluruh dunia."
"Tapi saya sangat senang sekarang berada di bab berikutnya dalam karir saya dan melihat ke depan untuk langkah berikutnya. Saya punya sedikit waktu luang dan menghabiskan sedikit waktu dengan keluarga setelah Olimpiade tetapi sejak pergantian tahun saya sudah kembali di gym, berlatih keras, bekerja keras dan menatap masa depan."
Terkait pertarungan terdekatnya nanti, melawan Gray, Ogogo mengaku sudah tidak sabar lagi untuk segera bertarung di tingkat profesional, dan memenangkan laga tersebut guna memuluskan ambisinya untuk menjadi juara dunia ke depannya. "Saya ingin tiba untuk menyelesaikannya, tampil bagus dan terus membangun di atasnya."
(nug)