Vidal nyaman bersama Nyonya Tua

Jum'at, 26 April 2013 - 19:27 WIB
Vidal nyaman bersama...
Vidal nyaman bersama Nyonya Tua
A A A
Sindonews.com – Gelandang Juventus Arturo Vidal menegaskan bahwa dirinya bakal bertahan bersama Juve pada bursa transfer musim panas nanti. Ungkapan tersebut ia ucapkan sebagai jawabannya atas rumor mengenai masa depannya.

Vidal berhasil tampil memukau bersama Juventus pada musim ini. Itu terbukti dengan 13 gol yang telah ia sumbangkan kepada si Nyonya Tua. Performa menawan Vidal ternyata membuatnya dilirik beberapa klub elite Eropa. Real Madrid dan Bayern Muenchen menjadi klub terdepan untuk mendapatkan Vidal.

Vidal mengaku sadar betul bahwa dirinya dilirik klub lain. Namun, ia menegaskan bahwa dirinya enggan meninggalkan Juventus Arena. Pemain berusia 25 tahun itu mengaku senang bisa memperkuat Juventus.

’’Saya sangat tenang mengenai masa depan dan saya merasa nyaman di Juventus. Saya ingin tinggal di sini karena saya bangga memakai jersey Juventus,” ungkap Vidal seperti dikutip Goal, Jumat (26/4/2013)

“Saya tak merasa ragu dengan Juventus. Saya ingin melanjutkan petualangan saya di klub ini dan saya ingin memberikan yang terbaik untuk Juventus,” pungkasnya.

Sebelumnya dikabarkan Bayern telah mengoda Juve untuk melepas Vidal dengan banderol sebesar 40 juta poundsterling atau setara dengan Rp585 miliar. Namun, dana tersebut ditolak mentah-mentah oleh si Nyonya Tua.
(aww)
Berita Terkait
Pedih! Kena Comeback...
Pedih! Kena Comeback Benfica, Juventus Derita Rekor Terburuk Dalam Sejarah
Juventus Villages Pamerkan...
Juventus Villages Pamerkan Trofi Kemenangan 'La Vecchia Signora'
Edgar Davids Sapa Penggemar...
Edgar Davids Sapa Penggemar di Juventus Villages
Duel Bologna Vs Juventus...
Duel Bologna Vs Juventus Tuntas 3-3
Napoli Sikat Juventus...
Napoli Sikat Juventus 2-1
Del Piero Konfirmasi...
Del Piero Konfirmasi Sedang Dirawat di Rumah Sakit
Berita Terkini
Trent Alexander-Arnold...
Trent Alexander-Arnold Jadi Pembeda! Liverpool Lumat Leicester 1-0
45 menit yang lalu
Kutukan 40 Tahun Berlanjut...
Kutukan 40 Tahun Berlanjut di Piala Asia U-17 2025
1 jam yang lalu
Drama 9 Pemain! Uzbekistan...
Drama 9 Pemain! Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025 usai Gunduli Arab Saudi 2-0
1 jam yang lalu
Hasil Pekan 33 Liga...
Hasil Pekan 33 Liga Inggris: Arsenal Menang, Chelsea Comeback, Manchester United Belum Menang!
3 jam yang lalu
Debut Gemilang di JSSL...
Debut Gemilang di JSSL Singapore 7s: Tim U-14 dan U-12 Raih Runner-up!
4 jam yang lalu
Dalton Smith Perpanjang...
Dalton Smith Perpanjang Rekor Menang 18-0, Calon Penakluk Juara WBC Alberto Puello
5 jam yang lalu
Infografis
Hari Libur Nasional...
Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2025 Sebanyak 27 Hari
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved