Persiba lumat PSIR 7-1

Minggu, 28 April 2013 - 18:59 WIB
Persiba lumat PSIR 7-1
Persiba lumat PSIR 7-1
A A A
Sindonews.com - Persiba Bantul sangat perkasa bagi PSIR Rembang. Dalam lanjutan Indonesian Premier League (IPL) di Stadion Sultan Agung, tadi sore (28/4/2013), tuan rumah menggilas tim berjuluk Dampo Awang dengan skor telak, 7-1.

Tujuh gol tim Sultan Agung masing-masing dicetak I Made Wirahadi menit ke-5, 50, 59, Ezequiel Gonzalez menit ke-47, Danan Puspito menit ke-62 sertda dua gol dari Roberto Kwateh menit ke-84 dan 86. Sedangkan gol hiburan PSIR Rembang dicetak Cristian Lenglolo pada masa injury time babak pertama.

Sejak menit pertama, Persiba langsung mengambil inisiatif serangan. Laga baru berjalan 5 menit, gawang PSIR yang dikawal Nanda Pradana sudah terkoyak lewat aksi brilian striker I Made Wirahadi. Unggul 1 gol, Persiba semakin beringas membombardir tim promosi IPL 2013 ini. Sayangnya, sejumlah peluang belum mampu dikonversi menjadi gol.

Justru tim tamu mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-45 lewat solo run Cristian Lenglolo. Awak Persiba memprotes keras karena striker yang sudah menjadi WNI ini sudah dalam posisi offside. Namun, wasit Eri Bastari yang memimpin laga tetap mengesahkan gol Lenglolo. Babak pertama berakhir imbang 1-1.

Memasuki babak kedua, menjadi pesta bagi tim yang didukung kelompok suporter Paserbumi. Baru 2 menit, kapten Ezequiel Gonzalez sukses menggetarkan gawang PSIR setelah menerima umpang matang dari Kerry Yudiono dari sisi kanan pertahanan lawan. Tiga menit berselang Persiba sukses menggandakan keunggulan lewat I Made Wirahadi setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang dari bola rebound Ugik Sugiyanto. Wirahadi berhasil mencetak hattrick pada menit ke-59.

Petaka PSIR kembali berlanjut tiga menit berselang. Kali ini melalui aksi winger kiri Danan Puspito yang menerima assist matang dari pemain pengganti, Roberto Kwateh. Untuk sementara Persiba unggul 5-1. Seolah banjir gol sudah berhenti mengingat waktu normal yang tersisa tinggal 5 menit lagi.

Namun, sepertinya tim yang berdiri sejak 1967 ini belum puas jika hanya menang 5-1. Persiba pun menambah dua gol lagi lewat Roberto Kwateh pada menit ke-86 dan 87. Persiba pun menyudahi pesta golnya dengan kemenangan menyakinkan, 7-1.

Ini adalah kemenangan terbesar Persiba musim ini di IPL. Tiga laga kandang sebelumnya, Persiba juga selalu menang besar, namun tidak sebesar yang digelontorkan ke gawang tim asal Pantura Jateng ini. Tiga kemenangan sebelumnya diraih Persiba atas PSLS Lhokseumawe 4-1, Persiraja 4-0, Persema Malang 5-0.

Pelatih PSIR Rembang Harianto mengakui, problem stamina menjadi faktor utama kekalahan telak ini. "Tiga hari lalu, kami melawat ke Malang, sekarang ke Bantul. Jelas menguras stamina. Babak pertama kami masih bisa mengimbangi, namun babak kedua kami benar-benar habis," katanya usai laga, Minggu (28/4/2013).

Dia mengakui, kedatangannya ke Bantul sebenarnya hanya mengincar hasil imbang. "Hasil imbang sudah bagus, jika pun kalah tidak setelak ini. Ternyata kami kalah telak. Pesiba memang luar biasa, karena sudah beberapa musim selalu di papan atas, sedangkan kami hanya tim promosi," jelasnya.

Pelatih Kepala Persiba M. Basri mengatakan, tim besutannya bisa menang karena mampu mengendalikan emosi. "Pemain kami sangat emosi karena wasit mengesahkan gol Lenglolo, padahal itu sudah offside. Namun, di ruang ganti kami berhasil menenangkan emosi pemain. Dan hasilnya cukup memuaskan. Di babak kedua, kami mencetak 6 gol," ungkapnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5652 seconds (0.1#10.140)