Kiper Persip dipanggil Timas

Minggu, 02 Juni 2013 - 16:47 WIB
Kiper Persip dipanggil...
Kiper Persip dipanggil Timas
A A A
Sindonews.com – Kiper ke 2 Persip Pekalongan Muhammad Ridho dipanggil untuk mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-23 yang akan dipersiapkan untuk Sea Games Myanmar. Dipanggilnya putra daerah asal Pekalongan ini menjadi penyejuk bagi pendukung Persip di tengah kondisi Laskar Kalong yang kurang mampu menunjukan Prestasi di kancah Divisi Utama Liga Indonesia.

Bagaimana tidak, Persip hingga memasuki akhir putran kedua ini baru mampu mengkoleksi 12 poin dari 12 pertandingan yang telah dijalani. Patricio “Pato”Jimenz dkk bahkan saat ini tergelncir di peringkat tujuh klasmen sementara grup II setelah ditekuk PSIS Semarang 4-0, Sabatu (1/6).

Jika Muhammad Ridho sukses lolos seleksi Timnas U-23, berarti Dia menjadi orang ketiga asal Pekalongan yang sukses masuk Timnas. Sebelumnya ada Kasmuri masuk skuad Timnas pada Olimpiade Melburne 1958 dan Mubarak Sulaiman Kelip yang masuk Timnas untuk ajang Asia Games 1962.

Ridho akan bergabung bersama dengan 23 pemain lain dari berbagai klub di tanah air untuk mengikuti tahapan seleksi di Jogjakarta mulai dari tanggal 5-8 Juni 2013 mendatang.

Manajer Persip Aam Ikhwan mengaku, sudah menerima surat panggilan dari Badan Tim Nasional (BTN) pada Jumat (31/5) lalu. Dengan dipanggilnya Ridho, tidak akan menggangu konsertrasi tim. “Tidak masalah, dan kami mengijinkan,” katanya.

Pemanggilan Ridho oleh Rahmad Darmawan (pelatih Kepala Timnas U-23), merupakan kebanggan tersendiri. Tidak hanya bagi klub namun bagi warga Pekalongan pada umumnya.”Pemanggilan ini membuktikan bahwa Pekalongan memiliki talenta muda berbakat. Dan mudah-mudah ke depan muncul lebih banyak lagi pemain-pemain muda yang mampu berprestasi,” katanya.
(wbs)
Berita Terkait
Jelang Laga Timnas Indonesia...
Jelang Laga Timnas Indonesia vs Indonesia, Puluhan Penonton Mulai Berdatangan ke GBK
Welber Jardim Tak Kunjung...
Welber Jardim Tak Kunjung Terlihat dalam Sesi Latihan Timnas Indonesia U-17
Imbangi Skor saat Lawan...
Imbangi Skor saat Lawan Thailand, Statistik Permainan Timnas Membaik
Shin Tae-yong Fokus...
Shin Tae-yong Fokus Pemulihan Timnas Indonesia U-20, Ronaldo Kwateh Sudah Gabung Latihan
Bahagia Timnas U-22...
Bahagia Timnas U-22 Indonesia Sabet Emas, Jokowi Traktir Durian di Medan
Suporter Ultras Garuda...
Suporter Ultras Garuda Nyanyikan Chants Jelang Laga Timnas Indonesia vs Argentina
Berita Terkini
Hari Kedua JSSL Singapore...
Hari Kedua JSSL Singapore 7s: Tim U-12 Sapu Bersih Kemenangan dan U-14 Teror Pemuncak Klasemen!
2 jam yang lalu
6 Petarung UFC Terkena...
6 Petarung UFC Terkena Skorsing Medis: Michael Chandler 60 Hari, Alexander Volkanovski 45 Hari!
7 jam yang lalu
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
7 jam yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
8 jam yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
8 jam yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
9 jam yang lalu
Infografis
Mengejutkan, Pemain...
Mengejutkan, Pemain Langganan Timnas Tak Dipanggil di FIFA Matchday
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved