Pep belajar bahasa Jerman
A
A
A
Sindonews.com - Pelatih anyar Bayern Muenchen, Pep Guardiola tampaknya ingin maksimal melatih Muenchen musim depan. Tidak tanggung-tanggung, demi hal tersebut, Pep rela belajar bahasa Jerman empat jam perhari. Demikian disampaikan saudara laki-laki Pep, Pere Guardiola.
"Pep selalu obsesif. Dia belajar empat jam sehari seperti orang gila. Hanya orang gila yang melakukan hal tersebut," ujar Pere seperti dilansir yahoo.
Selain menganggap saudaranya seperti orang gila. Pere juga mengangggap apa yang dilakukan Pep sebagai sesuatu yang absurd. Pasalnya, mantan pelatih Barcelona itu tetap belajar meski dalam waktu makan siang.
"Absurd adalah ketika anda menemui saudara Anda untuk makan siang, dia sedang berbicara bahasa Jerman terus menerus dengan gurunya," lanjut Pere.
Guardiola sendiri akan memimpin latihan pertamanya pada 26 Juni 2013 mendatang.
"Pep selalu obsesif. Dia belajar empat jam sehari seperti orang gila. Hanya orang gila yang melakukan hal tersebut," ujar Pere seperti dilansir yahoo.
Selain menganggap saudaranya seperti orang gila. Pere juga mengangggap apa yang dilakukan Pep sebagai sesuatu yang absurd. Pasalnya, mantan pelatih Barcelona itu tetap belajar meski dalam waktu makan siang.
"Absurd adalah ketika anda menemui saudara Anda untuk makan siang, dia sedang berbicara bahasa Jerman terus menerus dengan gurunya," lanjut Pere.
Guardiola sendiri akan memimpin latihan pertamanya pada 26 Juni 2013 mendatang.
(wbs)