Duo legiun asing Persijap dibuang

Kamis, 20 Juni 2013 - 17:56 WIB
Duo legiun asing Persijap...
Duo legiun asing Persijap dibuang
A A A
Sindonews.com - Putaran pertama Indonesian Premier League (IPL) belum berakhir. Namun, Persijap Jepara sudah mulai berbenah untuk mempersiapkan diri pada putaran kedua. Salah satu pembenahan yang dilakukan adalah dengan melakukan perombakan pemain.

Manajemen Persijap membuat keputusan untuk membuang dua pemain asingnya yakni Viktor Ortega dan Kanaan Nakhjavani. Kedua pemain ini dinilai tidak memberikan kontribusi maksimal kepada tim. Viktor yang selama ini diduetkan dengan striker Timnas U23 Agung Supriyanto dinilai masih mandul.

Dari 10 pertandingan yang dimainkannya, Viktor baru mencetak satu gol. Justru striker lokal Agung Supriyanto, yang mendominasi perolehan gol Persijap.

General Manajer Persijap Muhammad Said Bassalamah mengatakan, kedua pemain asing tersebut, saat ini registrasinya namanya sudah ditarik dari LPIS dan sudah tidak terdaftar sebagai pemain Persijap, sehingga apabila mendaptkan pemain baru bisa segera didaftarkan.

Diungkapkannya, saat ini sudah ada dua pemain asing yang melamar, mereka adalah Julio, asal Argentina dan pemain asal Nigeria Mbamba. Namun, Bassalamah masih enggan untuk mengungkapkan identitas secara detil kedua pemain pelamar tersebut, dengan alasan baru tahap seleksi.

''Bursa transfer LPI dibuka sejak 17 Juni sampai 14 Juli, sehingga jika dalam waktu dekat sudah medaptkan pemain baru kita bisa langsung mendaftarkannya,” ujarnya.

Diakuinya perombakan pemaian dilakukan untuk memperbaiki prestasi Persijap yang pada putaran pertama ini berjalan kurang meyakinkan. Dengan perombakan diharapkan pada putaran kedua dapat meningkatkan performa tim.Sehingga upaya untuk finis di empat besar bisa tercapai serta lolos ke Indonesia Super League (ISL) musim depan.

Pelatih Persijap Raja Isa mengaku, paska pemutusan kontrak oleh menajaman terhadap kedua pemain asing, keduanya tidak diikutkan ke tur Sleman dan Makasar. ''Kita bawa 20 pemain tanpa Viktor dan Kanaan,” ujarnya.

Raja Isa mengaku, dengan diputusnya kontrak kedua pemain asing pada sisa laga putran pertama IPL yang masih menyisakan empat pertandingan akan memaksimalkan pemain yang ada terutama pemain lokal putra daerah. Mengenai sudah ada adanya dua pelamar, Raja Isa mengaku belum bisa berbicara banyak.

Saat ini, dirinya fokus untuk mempersiapkan tim, untuk menghadapi Perseman Manokwari dan PSM Makassar pada 23 dan 26 Juni. ''Mereka kita pantau, tapi saya masih fokus untuk mempersiapkan tim dulu,” katanya.
(aww)
Berita Terkait
Hasil Liga 2 2021/2022:...
Hasil Liga 2 2021/2022: Persis Solo Benamkan 10 Pemain Persijap Jepara
Hasil Liga 2 2021/2022:...
Hasil Liga 2 2021/2022: Persijap Jepara vs Persis Solo Berbagi Angka
Hanya Tersisa Jejak...
Hanya Tersisa Jejak Baju, Kakek 90 Tahun Diduga Hanyut di Sungai
Tradisi Mudun Lemah,...
Tradisi Mudun Lemah, Bentuk Syukur Ketika Anak Bisa Berjalan
Tiga Pencari Ikan Ditemukan...
Tiga Pencari Ikan Ditemukan Meninggal, Satu Masih Hilang
25 Pengendara Motor...
25 Pengendara Motor Knalpot Brong Ditangkap Polres Jepara
Berita Terkini
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Dunia Olahraga Italia Hentikan Sementara Kompetisi
8 jam yang lalu
PSM Makassar Melaju...
PSM Makassar Melaju di Semifinal Shopee Cup 2024/2025, Catat Jadwalnya!
10 jam yang lalu
2 Pelari Indonesia Tatap...
2 Pelari Indonesia Tatap London Marathon 2025, Galang Dana Pendidikan untuk Anak Kurang Mampu
10 jam yang lalu
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
12 jam yang lalu
Kevin Diks Cedera Parah,...
Kevin Diks Cedera Parah, Absen Perkuat Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang?
13 jam yang lalu
Islombek Ismoilov, Pelatih...
Islombek Ismoilov, Pelatih Muda di Balik Sukses Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
13 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved