Diego Forlan hantar Uruguay tekuk Nigeria

Jum'at, 21 Juni 2013 - 07:09 WIB
Diego Forlan hantar...
Diego Forlan hantar Uruguay tekuk Nigeria
A A A
Sindonews.com - Uruguay berhasil meraih kemenangan atas Negeria berkat pemain veteran mereka Diego Forlan pada laga lanjutan Piala Konfederasi 2013, Jumat (21/6/2013). Sempat unggul lebih dulu berkat gol sumbangan Diego Lugano serta mampu disamakan oleh John Obi Mikel jelang turun minum. Selanjutnya di paruh kedua Forlan menjadi pahlawan Uruguay berkat gol kemenangannya di menit ke 52.

Nigeria yang memakai jersey hijau pada laga ini mencoba mengambil inisiatif serangan lebih dahaulu, namun Uruguay yang justru mampu menciptakan peluang lebih dulu setelah mendapatkan hadiah tendangan bebas. Diego Forlan sebagai eksekutor, sayang belum bisa memaksimalkannya menjadi sebuah gol untuk mengubah keadaan. Uruguay yang mengandalkan duet Luis Suarez dan Edison Cavani terus menekan pertahanan Nigeria.

Nigeria akhirnya mendapatkan peluang ketika John Obi Mikel menciptakan ruang untuk melesatkan tendangan kerasnya, tetapi bola masih melaju deras di atas mistar gawang. Uruguay akhirnya mampu unggul lebih dulu ketika Diego Lugano mencetak gol di menit ke 19 yang sekaligus mengubah skor menjadi 1-0 untuk Uruguay. Unggul lebih dulu membuat skuad asuhan Oscar Tabarez ini bermain lebih tenang sementara Nigeria mencoba bangkit.

Usaha Nigeria akhirnya berbuah hasil saat Obi Mikel meneriman umpan dari Ideye di dalam kotak penalti sebelum berhasil mengecoh kiper Uruguay dengan tendangan kaki kirinya serta sekaligus menyamakan skor menjadi 1-1. Di sisa babak pertama ini kedua tim lantas melakukan tukar beli serangan untuk mengincar keunggulah di paruh pertama, sayang hingga turun minum kedudukan tetap bertahan sama kuat.

Memasuki paruh kedua, Nigeria langsung tancap gas dengan menekan pertahan Uruguay dan memperoleh dua peluang, tapi sayang dua tendangan keras penggawa Nigeria masih belum membuahkan hasil. Terus menekan Nigeria justru kecolongan satu gol ketika Diego Forlan mampu menjebol gawang lewat serangan balik cepat yang dimotori oleh Edison Cavani.

Skor berubah 2-1 untuk Uruguay. Selanjutnya Nigeria yang dalam posisi tertinggal mencoba kembali menyamakan kedudukan, tapi sepertinya Uruguay tidak ingin mengulang kesalahan yang sama sehingga bermain dengan taktis. Meski saling tukar beli serangan jelang laga usai, namun hingga peluit panjang tanda laga usia kedudukan tetap tidak berubah 2-1 untuk kemenangan skuad asuhan Oscar Tabarez.

Susunan pemain kedua tim:

Nigeria: Enyeama; Ambrose, Omeruo, Oboabona, Echiejile; Ogude, Mikel, Ogu; Oduamadi, Ideye, Musa.

Uruguay: Muslera; M. Pereira, Lugano, Godin, Caceres; Gonzalez, Arevalo Rios, Rodriguez; Forland; Suarez, Cavani.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8186 seconds (0.1#10.140)