Pemain Jepang harus bermain di liga top Eropa
A
A
A
Sindonews.com - Kegagalan Jepang di Piala Konfederasi 2013 di Brasil membuat gelandang serang Samurai Biru, Keisuke Honda angkat bicara. Menurutnya, pemain Jepang harus bermain di liga top Eropa.
Di Piala konfederasi 2013, skuad asuhan Alberto Zaccheroni harus puas menjadi juru kunci Grup A tanpa sekalipun meraih kemenangan dari tiga laga.
Pemain CSKA Moscow ini berpendapat, hasil minor itu disebabkan karena hanya sedikit pemain Jepang yang bermain di liga-liga Eropa.
"Anda harus punya kekuatan mental untuk menang di segala kondisi. Level bermain di klub sangat mempengaruhi kekuatan Anda di lapangan,” ujar Honda seperti dilansir Soccerway.
“Jadi, sangat penting untuk bermain di klub dengan level lebih tinggi, di liga yang lebih kuat. Sangat sulit untuk meningkatkan kualitas bermain Jepang, tetapi saya yakin kami mampu meningkatkan kemampuan kami.” sambungnya.
“Jika ada perbedaan antara kami dengan Meksiko, maka itu terletak pada kekuatan individual tiap pemain ketika laga sedang berjalan lambat,” pungkasnya.
Di Piala konfederasi 2013, skuad asuhan Alberto Zaccheroni harus puas menjadi juru kunci Grup A tanpa sekalipun meraih kemenangan dari tiga laga.
Pemain CSKA Moscow ini berpendapat, hasil minor itu disebabkan karena hanya sedikit pemain Jepang yang bermain di liga-liga Eropa.
"Anda harus punya kekuatan mental untuk menang di segala kondisi. Level bermain di klub sangat mempengaruhi kekuatan Anda di lapangan,” ujar Honda seperti dilansir Soccerway.
“Jadi, sangat penting untuk bermain di klub dengan level lebih tinggi, di liga yang lebih kuat. Sangat sulit untuk meningkatkan kualitas bermain Jepang, tetapi saya yakin kami mampu meningkatkan kemampuan kami.” sambungnya.
“Jika ada perbedaan antara kami dengan Meksiko, maka itu terletak pada kekuatan individual tiap pemain ketika laga sedang berjalan lambat,” pungkasnya.
(dka)