Iniesta: Spanyol hadapi ujian besar

Minggu, 30 Juni 2013 - 09:22 WIB
Iniesta: Spanyol hadapi ujian besar
Iniesta: Spanyol hadapi ujian besar
A A A
Sindonews.com – Gelandang Spanyol Andres Iniesta menilai catatan tidak terkalahkan timnya dalam 29 pertandingan terakhir terancam dihentikan Brasil ketika kedua tim bertemu di final Piala Konfederasi, besok pagi WIB.

Iniesta yang mencetak gol dalam adu penalti ketika menyingkirkan Italia di semifinal mengakui tuan rumah Brasil sebagai favorit di final nanti. “Mereka favorit sebab bermain di kandang sendiri dan akan mendapat dukungan ribuan orang,” katanya dilansir Cope, Minggu (30/6/2013).

“Faktor ini harus menjadi bonus untuk kami. Tidak ada tantangan besar selain mengalahkan Brasil di kandangnya sendiri. Brasil tim hebat yang sudah menjalani turnamen dengan spektakuler dan mereka dihuni banyak pemain hebat.”

Final Piala Konfederasi membuka peluang Spanyol untuk meraih trofi internasional keempatnya. Spanyol akan bermain di final dengan membawa bekal bagus yakni hanya sekali kebobolan di turnamen ini.

Ketangguhan lini pertahanan mereka akan diuji Brasil yang sudah mengemas 11 gol dalam empat pertandingan Piala Konfederasi yang sudah mereka jalani. Kedua tim terakhir kali bentrok dalam laga persahabatan tahun 1999 yang berakhir tanpa gol.

Terakhir kali Spanyol bermain di Maracana menghadapi Brasil pada 63 tahun lalu ketika itu mereka kalah telak 1-6. Itu menjadi kekalahan terbesar sepanjang sejarah mereka.
(irc)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.0014 seconds (0.1#10.140)