Isco tolak cium lambang Real Madrid

Kamis, 04 Juli 2013 - 13:21 WIB
Isco tolak cium lambang...
Isco tolak cium lambang Real Madrid
A A A
Sindonews.com - Isco baru saja resmi diperkenalkan ke publik Santiago Bernabeu, Rabu (3/7) waktu setempat. cara diawal dengan jumpa pers, lalu pemain timnas Spanyol U-21 itu langsung dibawa turun untuk menemui 8 ribu fans Real Madrid.
Saat turun, mantan pemain Malaga itu masih menggunakan jas. Setelah itu, ia pergi ke kamar ganti dan kembali keluar dengan jersey Los Blancos. Di Madrid, pesepakbola berusia 21 tahun itu akan mengenakan nomor punggung 23 yang sebelumnya digunakan David Beckham.
Usai acara, Isco menyapa fans dengan membagikan sejumlah bola. Namun, ada kejadian unik di akhir acara. Pemain kelahiran Benalmádena itu tampak grogi saat suporter meminta kepada dirinya untuk mencium lambang klub di bajunya.
Sayangnya, Isco tidak mau melakukan hal itu. Seperti dilansir Marca, akhirnya ciuman ke lambang Madrid diwakili oleh sang kakak. Mengenakan kaos berwarna hitam dan celana pendek, dia langsung mencium lambang Real Madrid yang berada di sisi kiri baju Isco.
Pemilik nama lengkap Francisco Román Alarcón Suárez merupakan salah satu pemain muda terbaik yang dimiliki Spanyol saat ini. Dia menjadi salah satu pemain kunci bagi timnas Spanyol U-21 saat menjuarai ajang Euro U-21 di Israel beberapa waktu lalu.
Mau lihat videonya, klik di sini:
(dka)
Berita Terkait
Bienvenidos al Real...
Bienvenidos al Real Madrid, Don Carlo
Real Madrid Perpanjang...
Real Madrid Perpanjang Kontrak Karim Benzema Sampai Tahun 2023
Real Madrid Menang 2-0...
Real Madrid Menang 2-0 Atas Osasuna
Begini Ekspresi Pemain...
Begini Ekspresi Pemain Real Madrid Usai Gagal Juarai La Liga 2020/2021
Madrid Buntuti Atletico...
Madrid Buntuti Atletico di Pucuk Pimpinan La Liga
Girona vs Real Madrid,...
Girona vs Real Madrid, Los Blancos Pesta Gol!
Berita Terkini
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
16 menit yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
1 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
1 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
2 jam yang lalu
Siapa Petinju Terbaik...
Siapa Petinju Terbaik di Tahun 1920-an?
3 jam yang lalu
Nova Arianto Bangga...
Nova Arianto Bangga Berproses dengan Timnas Indonesia U-17
4 jam yang lalu
Infografis
Presiden AS Donald Trump...
Presiden AS Donald Trump Tolak Rencana Israel Menyerang Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved