Empat pemain anyar Persijap puaskan Raja Isa

Selasa, 23 Juli 2013 - 13:53 WIB
Empat pemain anyar Persijap...
Empat pemain anyar Persijap puaskan Raja Isa
A A A
Sindonews.com - Pelatih Persijap Raja Isa tidak ingin main-main dalam menyiapkan pasukannya untuk menghadapi putaran kedua Indonesian Premier League (IPL), Agustus mendatang. Meski sebagian besar penggawanya berpuasa, tidak lantas membuat Raja Isa mengurangi porsi latihan.

Bahkan, selama bulan puasa ini, dua kali uji coba direncakan untuk mencoba kemampuan Evaldo dkk, sebelum menjalani kompetisi resmi. Raja Isa menyatakan, keadaan saat ini masih mencari tim dan waktu yang tepat untuk melakukan uji coba.

Uji coba, kata pelatih asal Malaysia itu, akan dilakukan dengan tim-tim lokal Jepara, seperti tim Porprov maupun tim-tim lokal anggota Persijap. Namun, untuk mencari tim lokal yang siap tentu tidak mudah karena tidak semua tim dalam keadaan siap.

''Untuk uji coba masih dijadwalkan. Kita sebenarnya sudah ada bayangan dengan tim mana kita ajak untuk melakukan uji coba,” kata Raja Isa.

Raja Isa mengaku, sebelum uji coba dilakukan, dalam waktu sepekan ini akan memantapkan strategi dan taktik yang selama ini dilatihkan pada Evaldo dkk. Pasalnya dengan adannya tambahan empat pemain anyar, tentu akan ada strategi dan taktik yang berbeda.

Dari uji coba itulah, diharapkan dapat diketahui kekurangan dan kelebihan tim, sebelum benar-benar masuk ke kompetisi resmi. ”Setiap uji coba, saya ingin melihat organisasi individu, organisasi sektor, dan organisasi tim apakah berjalan dengan baik atau tidak. Jika belum tentu harus diperbaiki lagi,” katanya.

Ditanya mengenai perkembangan empat pemain barunya, Kim Yong Han, Julio Alcorse, Khanif Muhajirin, dan Jim Marklin, pelatih Raja Isa mengaku, cukup puas. Menurutnya, keempatnya mampu beradaptasi dengan tim secara baik. ''Yang terpenting adalah komunikasi, baik komunikasi di lapangan maupun di luar lapangan,”katanya.

Raja Isa menegaskan, persiapan menghadapi putaran kedua dimatangkan sebaik mungkin. Dengan target, masuk empat besar pada akhir musim, tentu persijap harus mampu menjelma menjadi salah satu tim tangguh di IPL.

Meski hingga berakhirnya putaran pertama IPL, Persijap hanya mampu bertengger di posisi delapan klasmen sementara dengan 23 poin, namun, dipercaya Evaldo dkk bakal mampu tampil lebih baik di putaran kedua. ''Target kita adalah lolos ISL, jadi kami harus benar-benar siap untuk menghadapi putaran kedua,” imbuhnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1424 seconds (0.1#10.140)