Raih hasil buruk, Conte enggan panik

Rabu, 07 Agustus 2013 - 17:42 WIB
Raih hasil buruk, Conte...
Raih hasil buruk, Conte enggan panik
A A A
Sindonews.com - Allenatore Juventus Antonio Conte menolak untuk panik menyusul kekalahan atas Inter Milan lewat adu penalti di ajang Guiness International Champions Cup 2013. Ia justu meliaht ada hikmah di balik kekalahan timnya, karena sejumlah pemain baru mulai memperlihatkan kemajuan positif.

Diketahui, Si Nyonya Tua kembali menderita kekalahan 9-10 adu penalti melawan Nerazzurri di Amerika, setelah dalam 90 menit berakhir imbang 1-1. Juventus juga menelan pil pahit kala di dua laga sebelumnya melawan Everton dan LA Galaxy.

"Hari ini kita melakukan kesalahan ketika membangun permainan. Tetapi mengingat panas dan beban kerja kami berat, itu bisa dimengerti," kata Conte

"Kami hanya kalah melawan Inter lewat adu penalti dan itu di akhir permainan seimbang. Dalam tahun-tahun sebelumnya, di Trofeo TIM kami juga berakhir di pihak yang kalah. Kami telah bekerja sangat baik dan saya puas dengan apa yang saya lihat. Angelo Ogbonna sangat solid, sementara Carlos Tevez telah menjalin kerjasama dengan Mirko

Jawara Italia itu, akan memulai kampanye di posisi terdepan untuk memenangkan Scudetto ketiga beruntun. Tetapi Conte menggarisbawahi bahwa mengulangi kesuksesan tidak akan mudah. Kunci adalah rasa lapar untuk terus membuahkan hasil diharapkan di akhir musim nanti.

"Dalam karir saya bermain saya bermain di empat final berturut-turut, tiga di Liga Champions dan satu di Piala UEFA. Tapi aku belum pernah memenangkan tiga gelar berturut-turut Scudetto," lanjutnya..

"Jika kita semua mampu memahami bahwa kita akan menghadapi kesulitan besar tahun ini, maka kita akan memiliki kemungkinan untuk mengalami sukacita lebih lanjut,’ungkapnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7998 seconds (0.1#10.140)