Ribery klaim lebih baik dari Messi dan CR7
A
A
A
Sindonews.com - Gelandang Bayern Muenchen, Franck Ribery mengklaim dirinya sebagai favorit peraih gelar pemain terbaik Eropa tahun ini dibandingkan dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Pemain asal Prancis itu mengatakan meski Ronaldo dan Messi telah mencetak banyak gol pada musim lalu, namun kedua pemain itu menurutnya tidak bisa menyamai pencapaiannya raih treble winners.
"Level tertinggi saya yakni saat musim 2012-2013 lalu, saya selalu bermain di performa terbaik dan saya memenangkan semua gelar yang bisa kami raih. Ini adalah argumen terbaik saya," terang Ribery yang berhasil membawa The Bavarians menyabet tiga gelar yakni Bundesliga, DFB Pokal, serta Liga Champions, seperti dilansir Football-Espana, Sabtu (17/8/2013).
"Lionel Messi dan Ronaldo memang lebih banyak mencetak banyak gol, tapi mereka tidak meraih gelar treble seperti yang saya raih. Dalam proses pemungutan suara, raihan gelar menjadi penilaian tersendiri. Keduanya pemain hebat tapi saya pikir saya mempunyai peluang lebih besar untuk memboyong gelar pemain terbaik," sambungnya.
Selain itu Ribery juga mengaku sempat nyaris bergabung dengan Barcelona sebelum musim 2008-2009 lalu. Ia menerangkan bila saat itu Eric Abidal yang mampi memperkuat klub asal Catalan itu mencoba membujuknya mendaftar di Barca, namun Ribery lantas mengurungkan niatnya dan tetap bersama Bayern hingga saat ini.
"Abidal pernah menyuruh saya memilih Barca dan hal itu terlintas dipikiran, tapi saya masih memiliki kontrak dengan Bayern. Saya terpesona dengan Guardiola bukan karena ia bos, tapi ia sosok pelatih besar. Saya bahkan lebih senang ketika ia datang ke Bayern," tandasnya.
"Level tertinggi saya yakni saat musim 2012-2013 lalu, saya selalu bermain di performa terbaik dan saya memenangkan semua gelar yang bisa kami raih. Ini adalah argumen terbaik saya," terang Ribery yang berhasil membawa The Bavarians menyabet tiga gelar yakni Bundesliga, DFB Pokal, serta Liga Champions, seperti dilansir Football-Espana, Sabtu (17/8/2013).
"Lionel Messi dan Ronaldo memang lebih banyak mencetak banyak gol, tapi mereka tidak meraih gelar treble seperti yang saya raih. Dalam proses pemungutan suara, raihan gelar menjadi penilaian tersendiri. Keduanya pemain hebat tapi saya pikir saya mempunyai peluang lebih besar untuk memboyong gelar pemain terbaik," sambungnya.
Selain itu Ribery juga mengaku sempat nyaris bergabung dengan Barcelona sebelum musim 2008-2009 lalu. Ia menerangkan bila saat itu Eric Abidal yang mampi memperkuat klub asal Catalan itu mencoba membujuknya mendaftar di Barca, namun Ribery lantas mengurungkan niatnya dan tetap bersama Bayern hingga saat ini.
"Abidal pernah menyuruh saya memilih Barca dan hal itu terlintas dipikiran, tapi saya masih memiliki kontrak dengan Bayern. Saya terpesona dengan Guardiola bukan karena ia bos, tapi ia sosok pelatih besar. Saya bahkan lebih senang ketika ia datang ke Bayern," tandasnya.
(akr)