Elang Jawa siap tempur

Minggu, 18 Agustus 2013 - 21:48 WIB
Elang Jawa siap tempur
Elang Jawa siap tempur
A A A
Sindonews.com - PSS Sleman mengaku siap tempur mengarungi putaran kedua Divisi Utama LPIS yang bakal dihelat sepekan lagi. Masuknya tiga amunisi anyar menjadi modal kesiapan tim kebanggaan publik Sleman ini membidik juara Grup II.

Pelatih PSS Lafran Pribadi mengakui, usai didaulat menjadi suksesor Yusak Sutanto di akhir putaran pertama lalu, tim besutannya masih memiliki kendala dalam bentuk permainan. Dua hal yang menonjol adalah finishing touch dan umpan-umpan silang ke area pertahanan lawan. Namun, kendala tersebut sudah bisa diatasi. "Tim ini sudah siap," katanya, Minggu (18/8/2013).

Lafran juga bisa mengandalkan tiga rekrutan baru pada bursa transfer jeda kompetisi lalu. Kristian Adelmund, Topas Pamungkas dan Agung Suprayogi bisa menjadi penguat untuk mewujudkan ambisi menjadi jawara grup. Hadirnya Adelmund yang didatangkan dari Persepam Madura United membuat lini belakang tetap solid.

Pemain berpaspor Belanda ini diproyeksi bisa menggantikan peran Christian Ade Pratama yang sedang mengalami cedera hamstring. Adelmund akan berduet bersama Abda Ali, rekan satu tim saat keduanya masih membela PSIM Yogyakarta. "Lini belakang tidak merisaukan kami," imbuhnya.

Sedangkan keberadaan Topas Pamungkas yang beroperasi di sektor sayap dan Agung Suprayogi sebagai juru gedor, bisa diandalkan menjadi mempertajam penetrasi serangan. Keduanya juga diharapkan bisa mengatasi persoalan minimnya produktivitas gol tim yang berdiri sejak 1976 selama putaran pertama lalu.

Selain mengandalkan tiga penggawa anyar, PSS Sleman masih memiliki segudang pemain hebat. Untuk pemain muda, PSS juga berbangga karena dua penggawanya menjadi bagian dari seleksi Timnas U-23 besutan Rahmad Darmawan, masing-masing Aji Saka dan Monieaga Bagus Suwardi. Dua pemain muda ini tetap menjadi andalan bagi PSS Sleman di areanya masing-masing.

Kesiapan PSS mengarungi putaran kedua juga bisa dilihat dari kondisi fisik pemain. Meski menjalani libur Lebaran lumayan lama, namun kondisi fisik Anang Hadi dkk tetap prima. Hal ini berdasarkan hasil tes fisik yang sudah dilakukan belum lama ini. "Meski menjalani masa libur, namun kondisi fisik pemain tetap terjaga. Kondisi fisik pemain tidak jauh berbeda saat sebelum diliburkan," kata Pelatih Fisik Herwin Syahrudin.

Dia mengatakan, kondisi fisik yang tetap prima ini memudahkan tim untuk melakukan persiapan menjalani laga selanjutnya. "Jadi untuk kondisi fisik pemain, tidak ada persoalan yang berarti," tandasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6687 seconds (0.1#10.140)