Takut rusak komposisi, Kabau Sirah emoh beli amunisi

Selasa, 20 Agustus 2013 - 20:36 WIB
Takut rusak komposisi,...
Takut rusak komposisi, Kabau Sirah emoh beli amunisi
A A A
Sindonews.com - Manajemen Semen Padang bertekad untuk mempertahankan skuad yang ada. Tidak hanya para pemain yang dipertahankan oleh manajemen Kabau Sirah, julukan Semen Padang, Jafri Sastra sang juru taktik, juga dipastikan aman posisinya.

Semen Padang memang menjalani musim yang cukup baik tahun ini. Selain tampil eksplosif di kompetisi Indonesia Premier League (IPL) musim 2012/2013, Semen Padang mampu tampil maksimal di Piala AFC 2013. Titus 'Tibo' Bonai dkk. mampu melaju sampai babak perempat final. Semen Padang pun berpeluang melangkah lebih jauh, jika mampu melewati hadangan East Bengal.

Melihat aksi penawan yang ditunjukkan awak Semen Padang di kompetisi IPL dan Piala AFC, manajemen sepertinya tidak akan menambah pemain baru. Semen Padang berkesempatan menambah amunisi, untuk menghadapi putaran kedua IPL. Semen Padang sendiri saat ini duduk di posisi puncak klasemen sementara, dengan koleksi 40 poin dari 13 pertandingan.

"Manajemen Semen Padang menilai sampai saat ini belum ada kebutuhan untuk menambah pemain baru. Karena manajemen menilai, jika saat ini skuad kami sudah sangat bagus dan kompak," ungkap Katua Umum (Ketum) Semen Padang, Erizal Anwar.

Penampilan Semen Padang memang dinilai cukup baik di IPL dan Piala AFC. Di IPL contohnya, dari 15 laga yang dimainkan, Semen Padang baru mengalami satu kali kekalahan dan satu kali imbang. Sementara di Piala AFC, Semen Padang tidak pernah sekalipun mengalami kekalahan mulai dari fase grup. Tercatat, Kabau Sirah hanya mengalami satu kali hasil imbang.

"Kami tidak ingin merusak komposisi pemain yang sudah bisa membawa tim bertengger di peringkat satu dengan koleksi 40 poin. Bahkan, saat ini kami sedang manargetkan bisa lolos ke babak final Piala AFC 2013. Kami tentu ingin terus fokus dengan skuad yang ada saat ini," papar Erizal.

Tidak hanya mengamankan skuad yang ada, posisi Jafri pun dipastikan aman oleh manajemen Semen Padang. Dan manajemen pun melihat, jika pada nantinya Jafri akan diganti dengan pelatih yang lain, tidak dengan cara yang mudah. Manajemen akan benar-benar mengevaluasi bagaimana performa Kabau Sirah di bawah komando Jafri.

"Sejauh ini kami melihat Jafri berhasil meracik dengan baik, komposisi pemain yang ada. Dia memiliki kecakapan dalam melatih, sehingga manajemen Semen Padang melihat jika tidak perlu ada satu proses pergantian di sektor kepelatihan," tutup Erizal.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0820 seconds (0.1#10.140)