Leo dan Taufiq masuk radar Wong Kito

Selasa, 20 Agustus 2013 - 20:48 WIB
Leo dan Taufiq masuk radar Wong Kito
Leo dan Taufiq masuk radar Wong Kito
A A A
Sindonews.com - Kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2013 belum berakhir. Namun, Sriwijaya FC berencana menambah amunisi untuk kompetisi musim depan. Beberapa nama top pun mulai diincar Sriwijaya FC. Yang terbaru, tim Laskar Wong Kito membidik Leo Saputra dan Taufiq.

Leo Saputra adalah pemain serba bisa yang telah kenyang pengalaman di berbagai klub Indonesia. Pesepak bola berusia 32 tahun ini pernah bermain untuk Pelita Jaya, Persijatim Solo FC, Pelita Krakatau Steel, Persikota Tangerang, Persibom Bolaang Mongondow, dan Persija Jakarta. Saat ini, Leo Saputra memperkuat Persita Tangerang di kompetisi ISL 2013.

Sedangkan Taufiq merupakan pemain andalan Persebaya 1927 yang berlaga di kompetisi Indonesia Premier League (IPL). Gelandang mungil nan lincah ini sudah menjadi langganan Timnas Indonesia sejak era kepelatihan Nil Maizar dan beberapa kali dipanggil ke skuad Garuda yang saat ini dibesut oleh Jacksen F. Tiago serta tampil impresif saat menghadapi Liverpool beberapa waktu lalu.

Direktur Teknik dan SDM Sriwijaya FC, Hendri Zainudin, mengakui bahwa pihaknya tertarik dengan Leo Saputra dan Taufiq. Tim kebanggaan masyarakat Palembang ini pun berminat merekrut kedua pemain tersebut.

''Saya lihat Taufiq dan Leo memiliki permainan yang bagus. Asalkan sesuai dengan kebutuhan tim tentu kita akan upayakan untuk direkrut. Kita bidik Taufiq dan Leo ini bukan untuk menggantikan posisi pemain saat ini. Kita ingin menambah pemain bukan ingin merombak tim,” lanjutnya.

Sebelumnya, SFC juga dikabarkan telah mengincar penyerang andalan Timnas Indonesia U-23 yang kini merumput di Amerika Serikat bersama DC United, Syamsir Alam. Selain membidik dua pemain lokal itu, manajemen klub juga telah berencana untuk mendatangkan sejumlah pemain bintang baik lokal maupun asing untuk memperkuat komposisi SFC musim depan dan demi merebut kembali trofi ISL dari tangan Persipura.

"Juara adalah target musim depan dan manajemen sangat serius untuk menggapainya," kata Manajer SFC Robert Heri.

Robert mengatakan, pihaknya akan mengoptimalkan kerja sama dengan sejumlah perusahaan di Sumsel untuk memenuhi kebutuhan tim pada musim depan dengan cara menjadikan mereka sebagai bapak angkat bagi pemain bintang maupun asing.

"Target pada musim depan seluruh pemain bintang dan asing memiliki bapak angkat sehingga manajemen tak dipusingkan lagi dengan pembayaran kontrak kerja dan gaji bulanan. Bila perlu seluruh pemain akan berada dibawah bapak angkat," ujarnya.

SFC sendiri sudah memulai program bapak angkat pada musim kompetisi tahun ini, akan tetapi pada saat ini baru beberapa pemain saja yang langsung berada dibawah binaan bapak angkat. Manajemen klub sendiri masih enggan menyebutkan siapa saja pemain yang telah masuk program itu, akan tetapi mereka hanya mengatakan jika pihaknya telah memiliki bapak angkat untuk delapan pemain inti.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7674 seconds (0.1#10.140)
pixels