Fabregas: Tidak ada ketegangan di timnas Spanyol

Selasa, 10 September 2013 - 14:49 WIB
Fabregas: Tidak ada...
Fabregas: Tidak ada ketegangan di timnas Spanyol
A A A
Sindonews.com– Panasnya persaingan antara Barcelona dan Real Madrid berdampak besar di ruang ganti timnas Spanyol. Pasalnya, skuat El Matador didominasi oleh pemain Barcelona dan Real Madrid.

Suasana panas kerap menyelimuti kedua kubu saat bertemu di laga El Classico. Alhasil, tak jarang suasana ketegangan melebar ke ruang ganti timnas Spanyol. Ketegangan antara penggawa Spanyol terlihat saat El Matador menghadapi Chili di laga persahabatan pada 2011 lalu. Saat itu para penggawa Madrid dan Barcelona sempat bersitegang di dalam lapangan.

Salah satu pemain Spanyol yang memperkuat Barcelona, Cesc Fabregas mengakui saat itu memang pemain Barca dan Madrid saling terlibat ketegangan. Namun, ia menegaskan kali ini tak ada lagi ketegangan antara dua kubu.

“Saya ingat ketika pertandingan persahabatan di Swiss pada dua tahun lalu. Ada banyak tensi antara pemain Real Madrid dan Barcelona, tapi sekarang kami telah bersatu,” ungkap Fabregas seperti dikutip Goal, Selasa (10/9/2013).

“Sekarang suasana dalam tim sangat luar biasa. Kami sangat professional dan kami tahu cara memisahkan perbedaan klub,” pungkasnya.
(dka)
Berita Terkait
Hajar Prancis, Begini...
Hajar Prancis, Begini Potret Kemenangan Spanyol menuju Final Euro 2024
Spanyol Hancurkan Kroasia...
Spanyol Hancurkan Kroasia 3-0
Dipuji Enrique, Masa...
Dipuji Enrique, Masa Depan Adama Traore di Timnas Spanyol Cerah
Blunder De Gea Berujung...
Blunder De Gea Berujung Kekalahan Spanyol, Enrique Pasang Badan
Boikot Pelatih Anyar,...
Boikot Pelatih Anyar, 15 Pemain Timnas Spanyol Tolak Bela Negara Hadapi Sanksi Pemecatan
Pedri, Matador Muda...
Pedri, Matador Muda Masa Depan Timnas Spanyol
Berita Terkini
Terungkap Alasan PB...
Terungkap Alasan PB POBSI Hadirkan Juara Dunia Biliar ke Indonesia
29 menit yang lalu
Juara Dunia Fedor Gorst...
Juara Dunia Fedor Gorst Puji Kemajuan Biliar Indonesia, Optimistis akan Lahir Atlet Hebat
41 menit yang lalu
Diperkuat Drifter Senior,...
Diperkuat Drifter Senior, Al Ghazali Optimistis Seven Speed Motorsport Moncer Prestasi
2 jam yang lalu
Kejutan! Pangsuma FC...
Kejutan! Pangsuma FC Hancurkan Black Steel FC 4-1, Tantang Bintang Timur Surabaya di Semifinal!
9 jam yang lalu
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
9 jam yang lalu
Futsal Nation Cup 2025:...
Futsal Nation Cup 2025: Gilvan Quattrick, Bintang Timur Surabaya ke Semifinal usai Bungkam Sadakata United 5-3
11 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved