Lee Chong Wei absen di SEA Games
A
A
A
Sindonews.com - Kabar buruk buat tim bulutangkis Malaysia. Pebulutangkis nomor satu dunia, Lee Chong Wei dipastikan absen dari beberapa turnamen besar hingga awal 2014.
Lee merasa sudah saatnya ia beristirahat usai bertanding di sejumlah turnamen tahun ini. Karena itu, pria berusia 30 tahun itu dipastikan tidak akan bermain di SEA Games 2013 di Myanmar dan Superseries Finals di Kuala Lumpur, Desember mendatang.
"Saya berencana untuk beristirahat pada bulan Desember. Saya tidak akan bermain di SEA Games di Myanmar. Saya lolos ke BWF Super Series Final sebagai unggulan teratas tapi saya tidak berniat main di sana," kata Lee seperti dilansir situs berita Malaysia, The Star.
Dengan absennya Lee, panitia penyelenggara mengaku kecewa dengan keputusan pebulutangkis nomor satu Negeri Jiran itu. Padahal, BWF Super Series Final akan digelar di negaranya sendiri. Lee tiga kali menjadi juara pada BWF Superseries dan berpeluang merebut gelar juara keempat jika tetap bermain.
"Saya lebih suka mengambil istirahat sepanjang Desember dan mulai lagi untuk musim baru pada 2014 di mulai dengan Korea dan Malaysia Terbuka," pungkasnya.
Saat ini, Lee berada di Tokyo, Jepang, untuk mengikuti turnamen Japan Open Superseries 2013. Lee datang sebagai unggulan pertama dan akan bertanding melawan tunggal Taiwan, Hsu Jen Hao, Rabu (18/9)
Lee merasa sudah saatnya ia beristirahat usai bertanding di sejumlah turnamen tahun ini. Karena itu, pria berusia 30 tahun itu dipastikan tidak akan bermain di SEA Games 2013 di Myanmar dan Superseries Finals di Kuala Lumpur, Desember mendatang.
"Saya berencana untuk beristirahat pada bulan Desember. Saya tidak akan bermain di SEA Games di Myanmar. Saya lolos ke BWF Super Series Final sebagai unggulan teratas tapi saya tidak berniat main di sana," kata Lee seperti dilansir situs berita Malaysia, The Star.
Dengan absennya Lee, panitia penyelenggara mengaku kecewa dengan keputusan pebulutangkis nomor satu Negeri Jiran itu. Padahal, BWF Super Series Final akan digelar di negaranya sendiri. Lee tiga kali menjadi juara pada BWF Superseries dan berpeluang merebut gelar juara keempat jika tetap bermain.
"Saya lebih suka mengambil istirahat sepanjang Desember dan mulai lagi untuk musim baru pada 2014 di mulai dengan Korea dan Malaysia Terbuka," pungkasnya.
Saat ini, Lee berada di Tokyo, Jepang, untuk mengikuti turnamen Japan Open Superseries 2013. Lee datang sebagai unggulan pertama dan akan bertanding melawan tunggal Taiwan, Hsu Jen Hao, Rabu (18/9)
(dka)