Hubungan Dawson dan Spurs hingga 2016
A
A
A
Sindonews.com – Bek sekaligus kapten Tottenham Hotspur, Michael Dawson telah menandatangani kontrak anyar dengan durasi hingga tiga tahun. Kontrak tersebut membuat pemain berusia 29 tahun itu bakal bersama Spurs hingga Juni 2016 mendatang.
Dawson merupakan salah satu pemain yang cukup senior di klub asal kota London itu. Ia telah memperkuat Spurs sejak 2005 silam setelah Nottingham Forest melepasnya dengan banderol 8 juta poundsterling.
Dawson sempat nyaris meninggalkan Spurs pada bursa transfer musim panas 2012 lalu. Itu lantaran pemain asal Inggris itu tersingkir dari skuat utama Spurs. Saat itu Queens Park Ranger (QPR) siap menampung Dawson.
Namun, pada akhirnya Dawson menolak gabung ke QPR dan memilih bertahan bersama Spurs. Pemain bernomer punggung 20 itu kembali menjadi pilihan utama di lini belakang Spurs pada musim 2012-2013. Hingga kini Dawson tercatat telah tampil di 293 laga bersama Spurs dan menyumbangkan 10 gol.
Dawson merupakan salah satu pemain yang cukup senior di klub asal kota London itu. Ia telah memperkuat Spurs sejak 2005 silam setelah Nottingham Forest melepasnya dengan banderol 8 juta poundsterling.
Dawson sempat nyaris meninggalkan Spurs pada bursa transfer musim panas 2012 lalu. Itu lantaran pemain asal Inggris itu tersingkir dari skuat utama Spurs. Saat itu Queens Park Ranger (QPR) siap menampung Dawson.
Namun, pada akhirnya Dawson menolak gabung ke QPR dan memilih bertahan bersama Spurs. Pemain bernomer punggung 20 itu kembali menjadi pilihan utama di lini belakang Spurs pada musim 2012-2013. Hingga kini Dawson tercatat telah tampil di 293 laga bersama Spurs dan menyumbangkan 10 gol.
(wbs)