Djokovic dan Ivanovic absen di Piala Hopman

Selasa, 08 Oktober 2013 - 13:56 WIB
Djokovic dan Ivanovic...
Djokovic dan Ivanovic absen di Piala Hopman
A A A
Sindonews.com – Piala Hopman tahun ini yang akan dimainkan di Perth, Australia, dipastikan kehilangan dua sosok terkenal yakni Novak Djokovic dan Ana Ivanovic. Dua petenis asal Serbia itu pada tahun lalu tampil menjadi runner up di nomor ganda campuran.

Meski demikian penyelengara turnamen meyakini ajang yang akan digelar pada 28 Desember sampai 4 Januari itu tetap akan menarik untuk disaksikan. Djokovic dan Ivanovic sendiri sudah tiga kali berpasangan di Piala Hopman.

Direktur turnamen Steve Ayles mengatakan duo Serbia itu akan kembali bermain di ajang ini di masa depan. Namun untuk tahun ini, keduanya absen apalagi Djokovic akan ambil bagian di final Piala Davis.

Meski tidak ada pemain putra dan putri di peringkat tiga teratas dunia, Piala Hopman kali ini diikuti sembilan pemain di jajaran peringkat 20 besar dunia.

Petenis putri peringkat empat dunia Agnieszka Radwanska dan semifinalis Wimbledon Jerzy Janowicz masuk dalam jajaran petenis top yang akan bermain. Pasangan dari Polandia itu akan tampil untuk pertama kalinya di Piala Hopman.

Unggulan kedua ditempati pasangan campuran Amerika Serikat, Sloane Stephens dan John Inser diikuti pasangan Alize Cornet/Jo- Wilfred Tsonga dari Prancis.
(irc)
Berita Terkait
Nyaris Menunggu 3 Pekan,...
Nyaris Menunggu 3 Pekan, Piala Thomas Akhirnya Tiba di Tanah Air
Kampung di Purbalingga...
Kampung di Purbalingga Dihias Pernak-pernik Piala Eropa
Saddil Ramdani Batal...
Saddil Ramdani Batal Perkuat Indonesia di Play Off Kualifikasi Piala Asia 2023
Singkirkan Iran dengan...
Singkirkan Iran dengan Dramatis, Timnas Qatar Tapaki Final Piala Asia untuk Kedua Kali Beruntun
Puji Mentalitas dan...
Puji Mentalitas dan Fisik Skuad Timnas Indonesia U-16, Erick Thohir Minta Tak Berpuas Diri
Fans Timnas Tim Tango...
Fans Timnas Tim Tango Menangis Bangga Usai Argentina Juara Piala Dunia 2022
Berita Terkini
Mengintip Serunya Momen...
Mengintip Serunya Momen Atlet Biliar Nomor 1 Dunia Fedor Gorst di Bekasi
20 menit yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Dramatis! Cosmo JNE Jakarta ke Semifinal Usai Bungkam Unggul FC Lewat Adu Penalti
36 menit yang lalu
Kontroversi Mandatory:...
Kontroversi Mandatory: IBF Paksa Daniel Dubois vs Derek Chisora
1 jam yang lalu
Orang Tua Atlet Cilik...
Orang Tua Atlet Cilik Rasya Alteza Apresiasi Dukungan MNC Lido City di Kejuaraan Silat Internasional
2 jam yang lalu
MNC Lido Dukung Atlet...
MNC Lido Dukung Atlet Cilik Pencak Silat Tampil di Ajang Internasional
2 jam yang lalu
Profil Djenna de Jong,...
Profil Djenna de Jong, Bintang Muda Diaspora yang Batal Bela Timnas Indonesia
2 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved