Wu Xi bawa China unggul 1-0 di babak pertama

Selasa, 15 Oktober 2013 - 19:51 WIB
Wu Xi bawa China unggul 1-0 di babak pertama
Wu Xi bawa China unggul 1-0 di babak pertama
A A A
Sindonews.com - Timnas China untuk sementara masih unggul 1-0 atas tuan rumah Indonesia dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Asia 2015 Grup C.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (15/10) malam WIB. Gol China dicetak oleh Wu Xi.
Skuad asuhan Fu Bo mendominasi jalannya pertandingan sejak peluit babak pertama dibunyikan. Di menit ketiga, sepakan keras Yu Dabao masih melambung di atas mistar.
Pada menit ke-19, Made Wirawan kembali membuat kesalahan, terlalu lama dalam mengontrol bola membuat nyaris direbut oleh Yu Dabao.
Wu Xi sukses mengubah skor menjadi 1-0. Gol berawal dari Igbonefo gagal mengantisipasi pergerakan Yu Dabao yang dengan mudah menyodorkan bola untuk dieksekusi oleh WU XI yang berada di muka gawang.
Tertinggal satu gol, Indonesia berusaha meningkatkan serangan. Sulit untuk membongkar pertahanan Cina.
Tiga menit menjelang babak pertama usai, China mencetak gol melalui Yu Dabao. Sayangnya, gol tersebut dianulir wasit setelah penyerang Dalian Aerbin itu tererangkap offside.
Babak pertama usai, Indonesia sementara ini tertinggal satu gol tanpa balas dari Cina.
Susunan pemain:
Indonesia: I Made Wirawan, Tinus Pae, M.Roby, Igbonefo, Sanadi, Maitimo, Bustomi, Taufiq, Slamet Nurcahyo, Greg, Boaz.
China: Zeng Cheng, Sun Xiang, Du Wei, Liu Jianye, Wu Xi, Zheng Zhi, Yang Hao, Zhang Xizhe, Wang Yongpo, Wu Lei, Yu Dabao
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3071 seconds (0.1#10.140)