Hattrick Schurrle hantar Jerman libas Swedia
A
A
A
Sindonews.com - Jerman mampu membalikkan keadaan meski sempat tertinggal lebih dulu saat kontra Swedia, di laga terakhir kualifikasi Grup C, yang berlangsung di di Friends Arena, Rabu (16/10/2013). Swedia yang unggul di babak pertama, kemudian dilibas Der Panzer menjadi 5-3 berkat hattrick fantastis Andre Schurrle.
Bermain di kandang sendiri, Swedia mampu unggul cepat ketika laga baru berjalan enam menit. Hysen yang lolos jebakan off-side, langsung enempatkan bola ke jala Neuer dengan tenang. 1-0 untuk keunggulan Swedia yang terus menekan pertahan Jerman di awal laga.
Tim tamu mencoba bangkit usai tertinggal satu gol, namun hingga menit 40 belum ada hasil yang signifikan. Sebaliknya, Swedia justru menggadakan keunggulan mereka melalui Kacaniklic. Kim Kallstrom melepaskan umpan brilian yang langsung disambut oleh Kacaniklic. Pemain Fulham yang menang dalam berebut bola ini pun langsung membobol gawang Neuer dan mencetak gol internasional pertama baginya.
2-0 untuk tim tamu. Klub berjuluk Der Panzer akhirnya bisa memperkecil kedudukan jelang turun minum. Memanfaatkan umpan dari Kruse yang membelok, Mesut Ozil melepaskan sepakan kaki kanan yang tak mampu dihalau oleh Wiland. Hingga turun minum, Swedia mampu mempertahankan keunggulan 2-1.
Memasuki paruh kedua Mario Gotze yang masuk menggantikan Thomas Muller menyamakan kedudukan di menit 53. Umpan cantik dari Ozil dimanfaatkan dengan baik oleh gelandang Bayern ini. Skor 2-2 dan membuat Jerman tak butuh waktu lama untuk mengambil kembali ritme yang sempat hilang.
Empat menit kemudian, Nilsson melakukan kesalahan yang berakibat fatal. Andre Schurrle merampas bola dan berlari bebas berkat kesalahan ini. Pemain Chelsea ini pun langsung membawa Jerman balik unggul 3-2 setelah menaklukkan Wiland.
Swedia kembali melakukan kesalahan, kali ini bola bergulir ke depan Gotze dan langsung diluncurkan ke arah Schurrle. Pemain muda ini pun tak membuang kesempatan dan langsung mengoyak gawang Wiland untuk kedua kalinya. 4-2 untuk keunggulan Jerman. Tak berselang lama, Hysen mencatatkan sebuah gol cantik.
Penyerang 31 tahun ini mengontrol bola umpan Larsson dengan dada kiri dan langsung melakukan tembakan voli nan cantik yang tak mampu dihalau oleh Manuel Neuer. Menit 76, Andre Schurrle mencetak gol ketiganya sekaligus menegaskan keunggulan Jerman atas Swedia. Laga berakhir dengan skor 5-3 dan dengan kemenangan ini Der Panzer tetap berada di puncak klasemen dengan diikuti oleh Swedia.
Susunan Pemain Kedua Tim:
Swedia: Wiland, Olsson, Antonsson, Nilsson, Bengtsson, Kacaniklic, Elm, Kallstrom, Larsson, Hysen, Toivonen
Jerman: Neuer, Jansen, Hummels, Boateng, Lahm, Kroos, Schweingsteiger, Schurrle, Ozil, Muller, Kruse
Bermain di kandang sendiri, Swedia mampu unggul cepat ketika laga baru berjalan enam menit. Hysen yang lolos jebakan off-side, langsung enempatkan bola ke jala Neuer dengan tenang. 1-0 untuk keunggulan Swedia yang terus menekan pertahan Jerman di awal laga.
Tim tamu mencoba bangkit usai tertinggal satu gol, namun hingga menit 40 belum ada hasil yang signifikan. Sebaliknya, Swedia justru menggadakan keunggulan mereka melalui Kacaniklic. Kim Kallstrom melepaskan umpan brilian yang langsung disambut oleh Kacaniklic. Pemain Fulham yang menang dalam berebut bola ini pun langsung membobol gawang Neuer dan mencetak gol internasional pertama baginya.
2-0 untuk tim tamu. Klub berjuluk Der Panzer akhirnya bisa memperkecil kedudukan jelang turun minum. Memanfaatkan umpan dari Kruse yang membelok, Mesut Ozil melepaskan sepakan kaki kanan yang tak mampu dihalau oleh Wiland. Hingga turun minum, Swedia mampu mempertahankan keunggulan 2-1.
Memasuki paruh kedua Mario Gotze yang masuk menggantikan Thomas Muller menyamakan kedudukan di menit 53. Umpan cantik dari Ozil dimanfaatkan dengan baik oleh gelandang Bayern ini. Skor 2-2 dan membuat Jerman tak butuh waktu lama untuk mengambil kembali ritme yang sempat hilang.
Empat menit kemudian, Nilsson melakukan kesalahan yang berakibat fatal. Andre Schurrle merampas bola dan berlari bebas berkat kesalahan ini. Pemain Chelsea ini pun langsung membawa Jerman balik unggul 3-2 setelah menaklukkan Wiland.
Swedia kembali melakukan kesalahan, kali ini bola bergulir ke depan Gotze dan langsung diluncurkan ke arah Schurrle. Pemain muda ini pun tak membuang kesempatan dan langsung mengoyak gawang Wiland untuk kedua kalinya. 4-2 untuk keunggulan Jerman. Tak berselang lama, Hysen mencatatkan sebuah gol cantik.
Penyerang 31 tahun ini mengontrol bola umpan Larsson dengan dada kiri dan langsung melakukan tembakan voli nan cantik yang tak mampu dihalau oleh Manuel Neuer. Menit 76, Andre Schurrle mencetak gol ketiganya sekaligus menegaskan keunggulan Jerman atas Swedia. Laga berakhir dengan skor 5-3 dan dengan kemenangan ini Der Panzer tetap berada di puncak klasemen dengan diikuti oleh Swedia.
Susunan Pemain Kedua Tim:
Swedia: Wiland, Olsson, Antonsson, Nilsson, Bengtsson, Kacaniklic, Elm, Kallstrom, Larsson, Hysen, Toivonen
Jerman: Neuer, Jansen, Hummels, Boateng, Lahm, Kroos, Schweingsteiger, Schurrle, Ozil, Muller, Kruse
(akr)