Paulo Bento waspadai Zlatan Ibrahimovic
A
A
A
Sindonews.com - Pelatih timnas Portugal, Paulo Bento, mewaspadai kekuatan Swedia di babak play-off Piala Dunia 2014 zona Eropa. Yang patut diwaspadai dari Swedia adalah striker Zlatan Ibrahimovic.
Portugal akan terlebih dahulu menjamu Swedia di Lisabon pada 15 November 2013. Setelah itu, Cristiano Ronaldo dkk akan gantian bertandang ke markas Swedia, 19 November 2013.
"Kami memiliki dua pertandingan yang sulit dan cukup seimbang melawan Swedia. Apalagi, mereka memiliki salah satu striker terbaik di dunia," jelas Bento dilansir situs resmi Federasi Sepak bola Portugal (FPF).
"Swedia berada di peringkat kedua grup. Mereka menjadi kandidat lolos ke putaran final Piala Dunia 2014 sebagaimana yang ditunjukkan mereka saat melawan Jerman. Kami akan bersaing dalam dua pertandingan demi ke Piala Dunia 2014," pungkasnya.
Portugal akan terlebih dahulu menjamu Swedia di Lisabon pada 15 November 2013. Setelah itu, Cristiano Ronaldo dkk akan gantian bertandang ke markas Swedia, 19 November 2013.
"Kami memiliki dua pertandingan yang sulit dan cukup seimbang melawan Swedia. Apalagi, mereka memiliki salah satu striker terbaik di dunia," jelas Bento dilansir situs resmi Federasi Sepak bola Portugal (FPF).
"Swedia berada di peringkat kedua grup. Mereka menjadi kandidat lolos ke putaran final Piala Dunia 2014 sebagaimana yang ditunjukkan mereka saat melawan Jerman. Kami akan bersaing dalam dua pertandingan demi ke Piala Dunia 2014," pungkasnya.
(dka)