Fabio Borini pasang target kembali ke Liverpool
A
A
A
Sindonews.com - Pemain pinjaman Sunderland, Fabio Borini mengakui ia masih berharap dapat membangkitkan karirnya di Liverpool dengan penampilan apik di Stadium of Light. Pemain berusia 22 tahun yang bergabung dalam skuat asuhan Brendan Rodgers dari AS Roma pada Juli 2012 lalu, terpaksa harus dipinjamkan ke Sunderland demi mendapatkan kesempatan main secara reguler.
Di musim perdananya, Borini mengaku frustasi dengan masa depannya di Anfield setelah menderita serangkaian cedera yang membuatnya hanya tampil 20 kali di semua kompetisi. Kini pemain asal Italia itu telah menncuri perhatian usai membawa skuat asuhan Gus Poyet meraih kemenangan perdana musim ini usai mengalahkan Newcastle United 2-1.
Gol Borini di menit ke-84 mengamankan tiga poin untuk Sunderland dan meski ia merasa fantastis, tapi ia tetap mengaku siap untuk kembali ke Liverpool. "Saya tetap pemain Liverpool. Saya dipinjamkan karena tidak ada ruang bagi saya dan setelah satu tahun menderita cedera, saya perlu mendapatkan kembali kepercayaan diri," terang Borini seperti dilansir Soccerway, Selasa (29/10/2013).
"Tapi akar saya masih ada. Ada sebuah revolusi skuat yang ada, tetapi yang terburuk bagi saya adalah apabila mendapatkan cedera kembali ketika saya mulai bermain secara reguler di awal musim lalu," tandasnya.
Kini Borini berharap dapat melanjutkan performa mengesankan selama masa peminjamannya bersama Sunderland untuk mencari serta membangun momentum untuk kembali ke Liverpool daat menghadapi Hull City, akhir pekan ini.
Di musim perdananya, Borini mengaku frustasi dengan masa depannya di Anfield setelah menderita serangkaian cedera yang membuatnya hanya tampil 20 kali di semua kompetisi. Kini pemain asal Italia itu telah menncuri perhatian usai membawa skuat asuhan Gus Poyet meraih kemenangan perdana musim ini usai mengalahkan Newcastle United 2-1.
Gol Borini di menit ke-84 mengamankan tiga poin untuk Sunderland dan meski ia merasa fantastis, tapi ia tetap mengaku siap untuk kembali ke Liverpool. "Saya tetap pemain Liverpool. Saya dipinjamkan karena tidak ada ruang bagi saya dan setelah satu tahun menderita cedera, saya perlu mendapatkan kembali kepercayaan diri," terang Borini seperti dilansir Soccerway, Selasa (29/10/2013).
"Tapi akar saya masih ada. Ada sebuah revolusi skuat yang ada, tetapi yang terburuk bagi saya adalah apabila mendapatkan cedera kembali ketika saya mulai bermain secara reguler di awal musim lalu," tandasnya.
Kini Borini berharap dapat melanjutkan performa mengesankan selama masa peminjamannya bersama Sunderland untuk mencari serta membangun momentum untuk kembali ke Liverpool daat menghadapi Hull City, akhir pekan ini.
(akr)