Mutu dan Pantilimon tidak masuk skuad Rumania
A
A
A
Sindonews.com – Striker Adrian Mutu dan kiper Costel Pantilimon tidak dipanggil masuk skuad Tim Nasional Rumania di play-off Piala Dunia 2014 melawan Yunani.
Untuk laga nanti, pelatih Victor Piturca memanggil 15 pemain yang bermain di luar Rumania.
Mutu sendiri sampai saat ini masih menjadi top skorer Rumania dengan 35 gol dalam 77 pertandingan internasional. Tidak dipanggilnya Mutu tidak lepas dari performanya yang belum menjanjikan di klubnya. Sampai saat ini dia belum mencetak gol di Ligue 1 musim ini.
Selain Mutu, nama kiper Manchester City Pantilimon juga tidak dipanggil meski dia tampil impresif ketika mengalahkan Newcastle United 2-0 di Capital One Cup.
Piturca lebih memilih kiper veteran AS Roma Bogdan Lobont, yang akan berusia 36 tahun Januari nanti. Lobont sendiri padahal sampai saat ini belum tampil di bawah mistar gawang Roma musim ini.
Striker Razvan Cocis dan Marius Niculae yang bermain di klub Ukraina, Hoverla Uzhgorod kembali masuk skuad setelah absen panjang.
Piturca berencana lebih memberikan banyak kesempatan kepada pemain lokal untuk pertandingan yang akan dimainkan di Stadion Georgios Karaiskakis, Yunani, 15 November mendatang, dan empat hari kemudian di kandang.
Skuad Rumania:
Kiper Bogdan Lobont (AS Roma)
Bek: Dorin Goian (Asteras Tripolis), Vlad Chiriches (Tottenham Hotspur), Razvan Rat (West Ham United),
Gelandang: Costin Lazar (PAOK Salonika), Banel Nicolita (Nantes), Gabriel Torje (Espanyol), Alexandru Maxim (VfB Stuttgart)
Striker: Razvan Cocis (Hoverla Uzhgorod), Gheorghe Bucur (Kuban Krasnodar), Gheorghe Grozav (Terek Grozny), Claudiu Keseru (Bastia), Bogdan Stancu (Genclerbirligi), Ciprian Marica (Getafe), Marius Niculae (Hoverla Uzhgorod)
Untuk laga nanti, pelatih Victor Piturca memanggil 15 pemain yang bermain di luar Rumania.
Mutu sendiri sampai saat ini masih menjadi top skorer Rumania dengan 35 gol dalam 77 pertandingan internasional. Tidak dipanggilnya Mutu tidak lepas dari performanya yang belum menjanjikan di klubnya. Sampai saat ini dia belum mencetak gol di Ligue 1 musim ini.
Selain Mutu, nama kiper Manchester City Pantilimon juga tidak dipanggil meski dia tampil impresif ketika mengalahkan Newcastle United 2-0 di Capital One Cup.
Piturca lebih memilih kiper veteran AS Roma Bogdan Lobont, yang akan berusia 36 tahun Januari nanti. Lobont sendiri padahal sampai saat ini belum tampil di bawah mistar gawang Roma musim ini.
Striker Razvan Cocis dan Marius Niculae yang bermain di klub Ukraina, Hoverla Uzhgorod kembali masuk skuad setelah absen panjang.
Piturca berencana lebih memberikan banyak kesempatan kepada pemain lokal untuk pertandingan yang akan dimainkan di Stadion Georgios Karaiskakis, Yunani, 15 November mendatang, dan empat hari kemudian di kandang.
Skuad Rumania:
Kiper Bogdan Lobont (AS Roma)
Bek: Dorin Goian (Asteras Tripolis), Vlad Chiriches (Tottenham Hotspur), Razvan Rat (West Ham United),
Gelandang: Costin Lazar (PAOK Salonika), Banel Nicolita (Nantes), Gabriel Torje (Espanyol), Alexandru Maxim (VfB Stuttgart)
Striker: Razvan Cocis (Hoverla Uzhgorod), Gheorghe Bucur (Kuban Krasnodar), Gheorghe Grozav (Terek Grozny), Claudiu Keseru (Bastia), Bogdan Stancu (Genclerbirligi), Ciprian Marica (Getafe), Marius Niculae (Hoverla Uzhgorod)
(irc)