Sinta ogah pasang target

Kamis, 07 November 2013 - 13:17 WIB
Sinta ogah pasang target
Sinta ogah pasang target
A A A
Sindonews.com - Lifter putri Indonesia Sinta Dharmariani tak berfikir banyak tentang siapa lawan yang bakal dihadapinya di SEA Games XXVII Myanmar Desember mendatang. Yang penting baginya, latihan semaksimal mungkin agar hasil yang dicapai sesuai dengan keinginan.

Wanita kelahiran 22 Desember 1986 ini akan turun di kelas 63 kg di Myanmar nanti. Ia pun tidak begitu mengetahui data pesaingnya karena kurangnya try out dalam persiapan. Karena itu ia enggan bicara target.

"Sebenanrnya ingin juga ada suasana lain dengan mengikuti training center (TC) dan melakukan try-out sebelum ke Myanmar. Namun karena alasan dana yang tidak mencukupi untuk pemusatan latihan nasional (Pelatnas) secara keseluruhan, kami mengikuti saja,” ucap Sinta.

“Saya tidak tahu banyak dengan kekuatan lawan. Patokan saya adalah angkatan terbaik selama ini, dengan total angkatan 207 dalam latihan. Seberat 90 kg untuk snatch dan 112 untuk clean and jerk,” tutur Sinta yang dikutip dari Satlak Prima.

Lebih jauh Sinta mengatakan, persiapan yang dilakukan sejak Oktober 2012 sudah mencapai 90 persen. Dalam waktu lebih kurang satu bulan tersisa akan digunakan untuk simulasi pertandingan dan tapering.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6718 seconds (0.1#10.140)