Walters tak takut hadapi Donaire

Rabu, 13 November 2013 - 00:35 WIB
Walters tak takut hadapi...
Walters tak takut hadapi Donaire
A A A
Sindonews.com - Ayah dan pelatih juara kelas bulu WBA Nicholas Walters, Job Walters, tidak terlalu terkesan dengan Nonito Donaire, ketika petinju berkebangsaan Filipina itu menghentikan Vic Darchinyan di ronde ksembilan pada Minggu (10/11) di Texas, Amerika Serikat.

Pada kontes pertarungan yang sama, Walters juga berhasil tampil menawan dengan mengkanvaskan Alberto Garza di ronde keempat.

CEO Top Rank, Bob Arum, yang menanungi Walters dan Donaire, ingin mempertemukan mereka berdua pada tahun depan. Walters Senior yakin jika anaknya akan terlalu tangguh buat 'The Filipino Flash', yang mengawali karir profesionalnya di kelas terbang dan sekarang berada dalam jajaran kelas bulu.

"Anda lihat petinju-petinju yang bertarung beberapa waktu lalu (Donaire dan Darchinyan), kami akan mengambil salah satu dari mereka - dan mereka juga tahu. Tidak peduli siapa. Semua dari mereka tahu bahwa kekuatan kami, kemampuan kami, terlalu banyak, terlalu besar untuk mereka," tandas Job Walters.

"Anda bisa melihat apa yang mereka lakukan di sana, mereka terlalu lama untuk menyelesaikan (pertarungan). Ketika kami memukul lawan, kami benar-benar memukul lawan dan mereka tetap (roboh)."
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0382 seconds (0.1#10.140)