Pesaing mundur, kans Eko Riyadi latih PSIS membesar

Senin, 02 Desember 2013 - 16:55 WIB
Pesaing mundur, kans Eko Riyadi latih PSIS membesar
Pesaing mundur, kans Eko Riyadi latih PSIS membesar
A A A
Sindonews.com - Pelatih sementara PSIS Semarang, Eko Riyadi, berpeluang diangkat menjadi pelatih definitif untuk mengarsiteki Laskar Mahesa Jenar musim depan. Peluang Eko membesar setelah sejumlah nama pelatih yang sebelumnya santer dikabarkan akan membesut PSIS, satu per satu berguguran.

Sartono Anwar, misalnya. Dia sudah dipastikan tidak akan bisa membesut PSIS karena sudah memastikan diri berlabuh ke PSS Sleman. Pelatih lain, yang juga dikabarkan akan menjadi pelatih PSIS adalah Bambang Nurdiansyah, namun, belakangan Bambang Nurdiansyah, justru masuk ke dalam kandidat Direktur Teknik bukan menjadi pelatih.
Kondisi ini semakin menguatkan, Eko Riyadi bakal beralih dari pelatih sementara menjadi pelatih definitif. Namun, tentunya tidak mudah bagi PSIS untuk bisa mendapatkan tanda tangan Eko Riyadi. Kabarnya, Persitema Temanggung masih sangat ingin mempertahankannya menjadi pelatih kepala.

Ditanya mengenai kemungkinan dirinya diangkat menjadi pelatih definitif PSIS, Eko Riyadi nampak malu-malu. Dia tidak membenarnya maupun membantah adanya kabar dirinya berpeluang menjadi pelatih tetap PSIS musim depan. ”Hahaha.., saya tidak mau ngomong soal itu dulu, nanti kalau sudah ada kepastian saya akan ngomong,” kata Eko Riyadi saat dihubungi Koran SINDO, Senin (2/12).

Eko mengaku, tidak ingin membahas hal itu karena merupakan ranah manajemen dan pengelola PSIS. Saat ini dirinya mendapatkan tugas untuk melakukan seleksi pemain dan hal itulah yang dikerjakannya. ''Tugas saya melakukan seleksi pemain lokal sampai dengan ada pelatih definitif,” imbuhnya.

Mengenai seleksi pemain lokal Eko mengaku sudah mendapatkan 23 pemain yang dianggap layak untuk mengikuti seleksi tahap berikutnya dan dalam waktu dekat ini 23 pemain tersebut akan segera di serahkan kepada Kairul Anwar selaku manajer Caretaker PSIS.

Yoyok Sukawi selaku pengelola PSIS menyatakan, untuk penunjukan pelatih pihaknya belum bisa melakukan sebelum melakukan pembentukan manajemen Definitif. Jika manajemen terbentuk, nanti manajemen yang akan mencari pelatih. ”Sekarang ini kita fokus satu-satu dulu. Sekarang yang menjadi fokus kita adalah pembentukan manajemen dulu,” Kata Yoyok.

Yoyok mengaku, siapa saja bisa menjadi pelatih PSIS, baik itu pelatih lokal Semarang ataupun pelatih dari luar Semarang sekalipun. ”Ada beberapa pelatih yang sudah menghubungi saya, tetapi karena saat ini kami fokus untuk membentuk manajemen hal itu kita kesampingkan dulu,” tandas Yoyok.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1165 seconds (0.1#10.140)