Pelatih Schalke fokus benahi lini bertahan
A
A
A
Sindonews.com - Pelatih Schalke 04, Jens Keller mengatakan ingin anak asuhnya memperbaiki sektor pertahanan jelang laga DFB-Pokal lawan Mainz tengah pekan ini. Keller mengakui timnya lemah dalam bertahan meski mampu mencetak 26 gol dalam 14 pertandingan yang telah mereka lakoni musim ini, untuk itu ia tengah fokus memperbaiki lini bertahan timnya.
Keller mengatakan menang telak bukan yang mereka kejar saat bertandang ke kandang lawan, melainkan fokus memperbaiki kekurangan timnya. Schalke sendiri dinilai banyak pihak kurang tampil konsisten musim ini di semua kompetisi. "Tidak menyenangkan apabila bermain imbang 3-3 atau 4-4," ucap Keller seperti dilansir Soccerway, Selasa (3/12/2013).
"Ini babak knock-out pada pertandingan besok, jadi akan sangat penting bagi kami untuk lolos terlepas apapun hasil akhirnya. Saya ingin fokus perbaiki pertahanan dalam laga ini seperti saat menghadapi Stuttgart. Selain mencetak gol, yang menjadi tujuan kami tetap tampil konsisten dalam bertahan," lanjutnya.
Keller mengatakan masalah pertahanan yang dialami tim asuhannya keran kurangnya tekanan para gelandang mereka kepada tim lawan. Akibatnya lini belakang Schalke kerap menjadi sasaran serangan tim lawan. "Dalam sebuah pertandingan, kami harus melihat kedua sisi koin. Tentu saja saya harus mencetak gol untuk memenangkan pertandingan, tapi menjaga lini belakang juga tak kalah penting. Itulah yang akan kami lakukan nanti," tandasnya.
Keller mengatakan menang telak bukan yang mereka kejar saat bertandang ke kandang lawan, melainkan fokus memperbaiki kekurangan timnya. Schalke sendiri dinilai banyak pihak kurang tampil konsisten musim ini di semua kompetisi. "Tidak menyenangkan apabila bermain imbang 3-3 atau 4-4," ucap Keller seperti dilansir Soccerway, Selasa (3/12/2013).
"Ini babak knock-out pada pertandingan besok, jadi akan sangat penting bagi kami untuk lolos terlepas apapun hasil akhirnya. Saya ingin fokus perbaiki pertahanan dalam laga ini seperti saat menghadapi Stuttgart. Selain mencetak gol, yang menjadi tujuan kami tetap tampil konsisten dalam bertahan," lanjutnya.
Keller mengatakan masalah pertahanan yang dialami tim asuhannya keran kurangnya tekanan para gelandang mereka kepada tim lawan. Akibatnya lini belakang Schalke kerap menjadi sasaran serangan tim lawan. "Dalam sebuah pertandingan, kami harus melihat kedua sisi koin. Tentu saja saya harus mencetak gol untuk memenangkan pertandingan, tapi menjaga lini belakang juga tak kalah penting. Itulah yang akan kami lakukan nanti," tandasnya.
(akr)