Syamsir Alam bisa bersinar bersama SFC

Selasa, 10 Desember 2013 - 16:43 WIB
Syamsir Alam bisa bersinar...
Syamsir Alam bisa bersinar bersama SFC
A A A
Sindonews.com - Mantan penggawa Tim Nasional Indonesia U-23 Syamsir Alam menemukan klub baru. Dia akhirnya memilih untuk bergabung bersama Sriwijaya FC ketimbang Semen Padang yang juga sangat serius untuk mendapatkan tanda tangannya.

Proses rekrutmen terhadap Syamsir Alam sendiri terbilang cukup alot dan memakan waktu yang panjang. Bahkan manajemen klub Laskar Wong Kito sempat menyatakan berhenti untuk mengejarnya. Namun ternyata, diam-diam mereka terus melanjutkan perburuannya.

Manajer SFC, Robert Heri mengungkapkan, setelah pihaknya melakukan komunikasi dengan jajaran pelatih untuk melengkapi kouta striker lokal, akhirnya nama Syamsir Alam dipilih untuk menjadi striker SFC mendampingi Serge Pacome Djiehoua.

''Ya, kita memang sudah deal dan mencapai kata sepakat dengan Syamsir Alam sejak senin malam (9/12) lalu. Rencananya Syamsir akan langsung melakukan penandatanganan kontrak di Malang pada hari Minggu (15/12) nanti,” kata Robert.

Lebih jauh dijelaskannya, Syamsir Alam dinilai memiliki karakter seperti yang diinginkan oleh SFC, diharapkan pengalamannya selama menimba ilmu di Amerika Serikat bisa menambah kekuatan dilini depan Laskar Wong Kito. ''Kita rasa Syamsir yang striker yang tepat yang kita datangkan,” ungkapnya.

Robert menuturkan, pihaknya sudah lama melakukan komunikasi dengan Syamsir saat perhelatan Islamic Solidarity Games (ISG) lalu, dimana saat Timnas U-23 bermain di Stadion Jakabaring yang merupakan homebase SFC. Dari hasil yang dijalin selama ini akhirnya kedua belah pihak menemukan kata sepakat sehingga eks penggawa Cs Visse ini sukses digaet SFC.

''Alasan lainnya karena dia masih berusia muda dan memiliki kesempatan yang besar untuk mengembangkan karier sepak bolanya. Kita berharap bisa memaksimalkan potensi yang ada di dalam dirinya bersama SFC nanti,” harapnya.

Dilanjutkan pria yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Pertambangan dan Energi (Kadistamben) Provinsi Sumsel itu, selain Syamsir pihaknya masih akan mencari satu striker lokal lagi untuk diplot sebagai targetman atau striker murni yang akan dipersiapkan menjadi juru gedor SFC nanti

Pelatih Kepala SFC, Subangkit saat dikonfirmasi membenarkan apabila Syamsir Alam sudah deal dan akan menjadi salah satu anak asuhnya musim depan. Dia optimistis Syamsir bisa cepat beradaptasi dengan pemain lainnya.

''Iya, Syamsir Alam sudah deal. Syamsir akan segera bergabung bersama tim untuk mengikuti Training Camp (TC) di Malang. Turnamen Piala Gubernur Jatim 2013 akan menjadi ajang bagi dia untuk memperlihatkan kualitasnya,” kata Subangkit.
(aww)
Berita Terkait
Duel Pemungkas 8 Besar...
Duel Pemungkas 8 Besar Liga 2: Sriwijaya FC vs Rans Cilegon Habis-habisan di Cikarang
Redam Sriwijaya FC,...
Redam Sriwijaya FC, Rans Cilegon ke Semifinal Liga 2 2021/2022
Dukung Program Sejuta...
Dukung Program Sejuta Bola, PT Pusri Bantu Klub Lokal
Liga 2 Indonesia : Sriwijaya...
Liga 2 Indonesia : Sriwijaya FC Hempaskan Persikabo 1973 5-1
Sriwijaya Taklukan PSDS...
Sriwijaya Taklukan PSDS Deli Serdang Lewat Hattrick Habibi Jusuf
Gubernur Sumsel Turun...
Gubernur Sumsel Turun Langsung Jual Jersey Sriwijaya FC
Berita Terkini
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
35 menit yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
1 jam yang lalu
Siap Ngebut di Spanyol!...
Siap Ngebut di Spanyol! Jangan Lewatkan MotoGP Jerez 2025 Akhir Pekan Ini di VISION+
2 jam yang lalu
Daniel Dubois Ancam...
Daniel Dubois Ancam Pensiunkan Oleksandr Usyk: Aku Hancurkan Dia!
3 jam yang lalu
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
3 jam yang lalu
Kisah Masa Remaja David...
Kisah Masa Remaja David Benavidez, Depresi Diejek Gendut hingga Jadi Juara Tinju Dunia
4 jam yang lalu
Infografis
Pentagon: China Bisa...
Pentagon: China Bisa Hancurkan Semua Kapal Induk AS dalam 20 Menit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved