Kursi sekretaris masih kosong

Minggu, 15 Desember 2013 - 23:01 WIB
Kursi sekretaris masih...
Kursi sekretaris masih kosong
A A A
Sindonews.com – Setelah terpilih menjadi ketua PSSI Jateng, Johar Lin Eng tidak ingin berlama-lama untuk bergerak. Dia sudah memilik beberapa program jangka pendek sebelum melangkah ke program yang lain.

Johar terpilih secara aklamasi pada musyawarah daerah (Musda) di Hotel Citra Dewi Bandungan Kabupaten Semarang, Sabtu (14/12) malam. Johar akhirnya ditetapkan sebagai ketua PSSI Jateng setelah dua calon lainnya mundur.

Salah satu calon ketua yakni, Bupati Batang Yoyok Riyo Sudibyo dengan beberapa pendukungnya melakukan walkout dan secara otomatis Yoyok diyatakan gugur. Meski diwarnai walkout, Musda tetap dilanjutkan karena jumlah peserta masih memenuhi forum yakni, dihadiri 52 dari 59 pemilik suara (voter). Sementar calon lain ketua PSSI Kudus Kasmudi mengundurkan diri pada saat sesi pengenalan diri.

Saat dihubungi kemarin, Johar mengaku salah satu program jangka pendeknya adalah segera melakukan pembentukan kepengurusan PSSI Jateng untuk periode 2013-2017. “Program terdekat yang membentuk kepengurusan dahulu,” katanya.

Untuk kepengurusan, Johar mengaku sudah ada gambaran seperti apa dan siapa-siapa saja orang yang akan menjadi pengurusnya. Hanya saja, dirinya belum memiliki calon untuk sekretasi PSSI Jateng.

Pengurus yang akan dibentuk tidak akan banyak perubahan menurutnya, orang-orang yang selama ini menjadi pengurus PSIS sudah sangat baik, hanya butuh penyegaran saja.”Pengurus yang lain tidak banyak perubahan, hanya Sekretaris yang belum ada gambaran,” imbuhnya.

Johar menjelaskan untuk posisi sekretaris dirinya tidak ingin buru-buru menentukannya. Dia ingin mencari sosok yang tepat, karena posisi sekretasi cukup krusial karena merupakan tangan kedua dari ketua.” Soal sekretaris sambil jalan saja,” ujarnya.

Setelah pembentukan kepengurusan kata Johar salah satu program jangka panjanya adalah segera membentuk tim PON yang akan disiapkan untuk berlaga di PON Jabar 2016 mendatang. Menurutnya, pembentukan tim PON menjadi program utamanya.

Jika pada PON Riua 2012 lalu Jateng hanya mendapatkan Perunggu pada PON Jabar, mentargetkan mampu membawa pulang medali emas, oleh sebab itu Tim PON akan dipersiapkan semaksimal mungkin.

“Pada PON Riau kita cukup sukses, setelah 18 tahun tidak pernah membawa pulang medali, akhirnya bisa membawa perunggu, dan pada PON Jabar kita target mampu memperbaiki prestasi,” ujarnya.

Johar menambahkan terpilihnya Dia sebagai Ketua PSSI Jateng merupakan tanggungjawab yang berat. Oleh sebab itu dibutuhkan kerjasama dari semua pihak untuk bisa mendukung kemajuan sepakbola di Jawa Tengah.

“Saya pasti tidak bisa bekerja sendiri, butuh orang lain, butuh kerjasama dengan pihak-pihak lain , dan sebagainya. Saya berharap masyarkat Jawa Tengah mendukung penuh langkah PSSI Jateng untuk memajukan sepakbola di Jateng,” tandasnya.
(wbs)
Berita Terkait
Erick Thohir Terpilih...
Erick Thohir Terpilih Jadi Ketua Umum PSSI, Pengamat: Dia Tahu Cara Menata Sepak Bola
Tuntutan Revolusi PSSI...
Tuntutan Revolusi PSSI Terus Berkumandang saat Konser Salam Satu Jiwa di Gladiator Arena Bekasi
Tuntut Penuntasan Kasus...
Tuntut Penuntasan Kasus Tragedi Kanjuruhan, Suporter Bentangkan Spanduk di Laga Persib VS Persija
FAPSI Dorong Revolusi...
FAPSI Dorong Revolusi Sepak Bola Indonesia
Konser Kopi Darat Sepak...
Konser Kopi Darat Sepak Bola untuk Rakyat Dorong Penuntasan Tragedi Kanjuruhan
Revolusi PSSI, GSR Kembali...
Revolusi PSSI, GSR Kembali Gelar Aksi Menolak Lupa Tragedi Kanjuruhan
Berita Terkini
Hari Kedua JSSL Singapore...
Hari Kedua JSSL Singapore 7s: Tim U-12 Sapu Bersih Kemenangan dan U-14 Teror Pemuncak Klasemen!
5 jam yang lalu
6 Petarung UFC Terkena...
6 Petarung UFC Terkena Skorsing Medis: Michael Chandler 60 Hari, Alexander Volkanovski 45 Hari!
10 jam yang lalu
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
10 jam yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
11 jam yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
11 jam yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
12 jam yang lalu
Infografis
Fenomena Kasus No Viral...
Fenomena Kasus No Viral No Justice Masih Sangat Dominan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved